Ini Target Pelatih Bali United Saat Lawan Timnas Indonesia U-23

- 3 Maret 2021, 08:25 WIB
Tes swab pemain Bali United sebelum laga melawan Timnas Indoensia U-23 di Jakarta.
Tes swab pemain Bali United sebelum laga melawan Timnas Indoensia U-23 di Jakarta. /PotensiBadung.com/dokumen Bali United/

POTENSIBADUNG.COM- Duel perdana setelah setahun tidak ada kompetisi membuat pelatih Bali United, Stefano Cugurra menyiapkan segalanya.

Kali ini tim yang akan dihadapi adalah Timnas Indonesia U-23, pertandingan akan dilangsungkan pada Jumat 5 Maret 2021 di Jakarta.

Lalu apa target Stefano Cugurra untuk pertandingan pasukan serdadu tridatu melawan Timnas Indonesia U-23?

Baca Juga: Tampil Serius, Pemain Bali United Bakal Dievaluasi dari Hasil Tanding dengan Timnas Indonesia U-23

Baca Juga: Pemain Timnas Indonesia U-23 Ini Bocorkan Kekuatan Bali United, 'Semua Punya Kualitas'

"Hasil akhir tim bisa menang, seri atau kalah tidak masalah, karena tim sedang berproses pada laga uji coba nanti. Terpenting adalah momen ini nantinya menjadi persiapan tim menyambut, Piala Menpora, Liga 1 dan Piala AFC tahun ini," ungkap Coach Teco seperti dikutip dari laman resmi Bali United, Rabu 3 Maret 2021.

Namun untuk menghadapi pasukan Garuda Muda kata dia, segala persiapan sudah dilakukan dengan sangat matang.

Termasuk strategi atau taktik apa yang harus digunakan untuk melumpuhkan pasukan asuhan Shin Tae-yong.

"Persiapan tim semakin baik karena sudah lama tidak ada pertandingan," urai pelatih yang membawa Bali United jadi yang terbaik di musim Liga 1 Indonesia 2019 ini.

Halaman:

Editor: Mifta Putra

Sumber: Bali United


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x