Update Bursa Transfer RANS Cilegon FC: 3 Pemain Asing Anyar Tiba di Indonesia, Harga Pasaran Tembus Rp7 Miliar

- 12 Mei 2022, 21:00 WIB
Update Bursa Transfer RANS Cilegon FC: 3 Pemain Asing Anyar Tiba di Indonesia, Harga Pasarannya Tembus Rp7 Miliar
Update Bursa Transfer RANS Cilegon FC: 3 Pemain Asing Anyar Tiba di Indonesia, Harga Pasarannya Tembus Rp7 Miliar /IG @noverasports

PotensiBadung.com – Update bursa transfer RANS Cilegon FC datangkan tiga pemain anyar yang telah tiba di Indonesia, total harga pasarannya tembus angka Rp7,39 miliar.

3 pemain asing RANS Cilegon FC untuk Liga 1 musim depan dikabarkan telah tiba di Indonesia pada 6 Mei 2022 kemarin.

Klub sultan milik Raffi Ahmad ini membeli pemain asing asal Brasil, Jepang, dan jebolan Liga Portugal yang harga total pasarannya mencapai Rp7,39 miliar.

Meski belum diumumkan secara resmi, nyatanya supporter RANS Cilegon FC yakin dengan dua nama pemain ini.

Baca Juga: Daftar Lengkap Skuad PSIS Semarang dengan 6 Pemain Baru, Suporter Tebak-tebakan Pemain Anyar ke-7

Baca Juga: Susul Jordy Amat dan Sandy Walsh, Hasani Abdulgani Konfirmasi Shayne Pattynama juga ke Indonesia, Kapan?

Mereka dalah Victor Salinas dari Brasil dan Koda Iida dari Jepang yang dipastikan akan menjadi mesin pencetak gol RANS Cilegon FC.

Sementara satu pemain asal Portugal masih dirahasiakan oleh pelatih RANS Cilegon FC, Rahmad Darmawan.

Rahmad Darmawan menyampaikan bahwa dari tiga nama tersebut ada satu diantaranya yang akan menjalani trial atau seleksi terlebih dahulu.

Sedangkan dua pemain lainnya akan langsung deal dan tanda tangan kontrak.

Informasi ini seperti yang dikutip tim PotensiBadung.com dari Jurnal Soreang dalam artikel berjudul TRANSFER LIGA 1: 3 Pemain Asing Rans Cilegon FC Tiba di Indonesia, Salah Satunya Berasal dari Portugal, Siapa?

Kabarnya pemain jebolan Liga Portugal yan melewati sesi seleksi itu merupakan permintaan dari pemain yang bersangkutan untuk bisa membuktikan diri kepada tim.

“Tanggal 6 Mei kemarin sudah datang, ada tiga yang datang. Dua pemain langsung kontrak, sedangkan satunya proses trial dulu,” ujar coach RD.

“Kalau yang trial, itu permintaan pemain yang bersangkutan untuk meyakinkan kami karena waktu itu kita masih 50:50 untuk ambil dia,” jelasnya.

Baca Juga: Data Timnas U-23 Indonesia Jelang Hadapi Filipina, Total Lima Pemain Indonesia Kena Kartu Kuning, Bisa Main?

Baca Juga: Timnas Indonesia VS Filipina, Ini Link Streaming Alternatif, Head to Head, dan Prediksi Line Up Tanpa Saddil

Kabarnya salah satu pemain asing tersebut berposisi sebagai pemain bertahan dan dua lainnya berposisi gelandang.

Untuk yang akan menjalani trial itu sendiri berposisi sebagai gelandang.

Berikut ini dua nama pemain asing anyar RANS Cilegon FC yang sudah dipastikan akan memperkuat tim berjulukan The Prestige Phoenix ini.

Victor Salinas

Victor Salinas merupakan bek dari Brasil yang membela Athletic Club pada 2022 dan sempat bermain di kasta kedua Liga Brasil yaitu Serie B bersama Avai FC (2021).

Salinas juga sempat bermain di beberapa klub Liga Brasil mulai dari Uberaba, Vila Nova, Tombense, CA Juventus dan lainnya.

Dikutip tim PotensiBadung.com dari laman transfermarkt.co.id, harga pasaran pemain kelahiran 20 Maret 1992 ini mencapai Rp4,35 miliar.

Kodai Iida

Kodai Iida merupakan pemain asal Jepang yang saat ini sedang berstatus tanpa klub.

Oklahoma City adalah klub terakhir yang dibela Kodai iida pada musim 2021/2022.

Meskipun berasal dari Jepang, tercatat Kodai Iida telah memulai banyak karir sepak bola profesionallnya di klub luar negeri.

Sebelum Oklahoma City, Kodai Iida juga pernah menjadi pemain di HFX Wandareres Kanada.

Dengan karirnya yang malang melintang di dunia sepak bola luar negeri, Kodai Iida memiliki nilai pasaran mencapai Rp3,04 miliar.***

Editor: Imam Rosidin

Sumber: Jurnal Soreang transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah