Ungkapan Kesedihan Kakang Rudianto, Wonderkid Persib yang Dicoret Shin Tae Yong untuk SEA Games 2021 Vietnam

- 2 Mei 2022, 16:40 WIB
Kakang Rudianto, pemain Persib yang dicoret Shin Tae Yong untuk SEA Games 2021 Vietnam.
Kakang Rudianto, pemain Persib yang dicoret Shin Tae Yong untuk SEA Games 2021 Vietnam. /Persib.co.id

PotensiBadung.com - Kakang Rudianto, punggawa Persib Bandung dicoret oleh Shin Tae Yong.

Wonderkid Pangeran Biru itu tidak diikutkan sebagai skuad Timnas Indonesia U-23 yang akan berlaga di SEA Games 2021 Vietnam, 9 Mei 2022 mendatang.

Pemain muda milik Maung Bandung itu pun mengaku sedih karena namanya dicoret pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Baca Juga: Komentari Posisi Persija di Liga 1, Thomas Doll Tak Menjamin Langsung Juara, Arema FC dan Persib Berpeluang

Baca Juga: Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto Out, Persebaya Punya Pengganti Level Eropa, Tandem Maut Marselino Ferdinan

Meski demikian, Kakang Rudianto merasa legawa dan mencoba instrospeksi diri.

Punggawa Persib Bandung ini juga berharap ada kesempatan lain datang untuknya.

"Kalau sedih, ada juga karena tidak bisa ikut membela timnas di SEA Games tahun ini. Harapan tentunya tahun nanti bisa merasakannya," kata Kakang dikutip dari laman resmi klub, Senin 2 Mei 2022.

Baca Juga: Pantas Weslen Junior Batal Digaet Persebaya, Faktor Ini Buat Aji Santoso Meradang, Yahya Alkatiri Komentar

Halaman:

Editor: Imam Rosidin

Sumber: Mapay Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah