RESMI, Bukan Paulo Henrique, PSIS Semarang Datangkan Pemain Ini, Pelapis Carlos Fortes, Duet Taisei Marukawa

- 4 Agustus 2022, 09:41 WIB
Resmi! PSIS Semarang Datangkan Pelapis Carlos Fortes, Titus Bonai Tandem Baru Taisei Marukawa, Yoyok Sukawi Ungkap Alasannya
Resmi! PSIS Semarang Datangkan Pelapis Carlos Fortes, Titus Bonai Tandem Baru Taisei Marukawa, Yoyok Sukawi Ungkap Alasannya /PSSI

Kabarnya PSIS Semarang berencana mendaftarkan 35 pemain. Titus Bonai pun datang untuk melengkapi kedalaman skuad.

"Hari ini kami umumkan rekrutan terbaru PSIS jelang penutupan bursa transfer putaran pertama. Selamat datang Titus Bonai,” ujar CEO PSIS, Yoyok Sukawi pada Kamis, 4 Agustus 2022.

Yoyok Sukawi berharap pemain yang memiliki nama karib Tibo ini, segera beradaptasi dengan PSIS Semarang.

Baca Juga: Carlos Fortes Pagi Ini Sudah Berada di Lapangan, Janjikan Kejutan untuk PSIS Semarang, Predator Is Back

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Makin Gacor di K League, Eks PSIS Semarang Harap-harap Cemas Tunggu Starting di J League

“Tibo kami datangkan untuk menambah kedalaman skuat di lini depan. Semoga yang bersangkutan segera beradaptasi dan nyetel dengan tim supaya segera berkontribusi. Sebelum kami kontrak, Tibo juga telah melakukan tes medis dan tes fisik yang hasilnya cukup baik,” lanjutnya.

Sebelum mendatangkan Tibo, PSIS Semarang diisukan akan merekrut eks striker Persiraja Paulo Henrique.

Potret Paulo Henrique yang berada di Semarang sempat disinyalir akan menggantikan posisi Carlos Fortes untuk sementara.

Dari kabar yang beredar luas di media sosial, Carlos Fortes akan dievaluasi lantaran cedera yang cukup lama.

Bahkan Carlos Fortes disebut-sebut akan menepi selama 3-4 bulan lamanya dari PSIS semarang.

Halaman:

Editor: Mifta Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah