Jalin Kemitraan dengan Christian Dior, Kain Tenun Endek Bali Mendunia di Tengah Pandemi Covid-19

- 15 Februari 2021, 15:16 WIB
Gubernur Bali I Wayan Koster
Gubernur Bali I Wayan Koster /Dokumentasi Pemprov Bali

POTENSIBADUNG.COM - Gubernur Bali I Wayan Koster menyebut tenun endek Bali kini sudah mendunia saat di masa pandemi Covid-19.

Tanda tangan Gubernur Bali, Wayan Koster sendiri sudah dibubuhkan kepada pemilik rumah model dunia asal Perancis, Christian Dior Couture.

“Kami sangat bangga dan mengapresiasi, akhirnya keindahan dan kehangatan tenun endek Bali bisa dirasakan masyarakat mancanegara, semoga dengan kerja sama ini mampu menggerakan kembali ekonomi di Bali yang sedang terdampak akibat Pandemi Covid-19,” kata Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional, Kementrian Perdagangan RI, Kasan saat menjadi saksi penandatanganan kerja sama antara Pemerintah Provinsi Bali dengan Christian Dior Couture, S.A pada Kamis, 11 Februari 2021.

Baca Juga: Kasus Video Syur 19 Detik Segera Disidangkan, Gisella Mulai Takut Ditahan

Baca Juga: Aurel Hermansyah Menangis Saat Rekaman Lagu 'Kepastian'

Kerja sama ini dalam rangka mempromosikan Ekspresi Budaya Tradisional Indonesia untuk tenun Endek Bali secara virtual dari Kota Jakarta, Kota Denpasar dan Paris, Perancis.

Muhammad Arif Hidayat dari Ditjen Bina Pembangunan Daerah, Kementrian Dalam Negeri menyampaikan komitmennya mempromosikan dan melindungi kekayaan daerah.

Pihaknya juga akan terus memfasilitasi Pemerintah Daerah dalam melestarikan adat, kebudayaan serta tradisi di masing-masing daerah.

“Kami akan melakukan apapun untuk turut mempromosikan kekayaan daerah serta mempermudah kerjasama ini,” kata Arif Hidayat.

Halaman:

Editor: Hari Santoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x