Arema FC Ikut Piala Indonesia 2022, Berikut Daftar Lengkap 64 Tim

2 Juli 2022, 19:40 WIB
Arema FC Ikut Piala Indonesia 2022, Berikut Daftar Lengkap 64 Tim /Twitter/@afc/

PotensiBadung.com - Arema FC menjadi salah satu tim yang akan tampil di Piala Indonesia 2022 yang akan digekar pada Agustus 2022 mendatang.

Terkait gelaran itu, Arema FC mengaku antusias karena ajang ini sudah vakum beberapa tahun.

"Tentu saja keputusan PSSI dalam menggulirkan Piala Indonesia harus kita apresiasi. Arema FC sendiri cukup antusias dalam menyambut Piala Indonesia 2022," kata Media Officer Arema Sudarmaji, Kamis 30 Juni 2022.

Dia mengatakan Arema menilai rencana menggulirkan kembali Piala Indonesia menjadi semangat tersendiri dalam perkembangan sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Daftar Lengkap 64 Tim Peserta Piala Indonesia dan Rencana Kick Off

Kompetisi itu tentunya dapat menambah jam terbang para pemain yang diharapkan meningkatkan kualitas sepak bola Indonesia.

Menurutnya, hal tersebut tidak lepas dari pertandingan yang akan mempertemukan tim dari semua kasta sepak bola Indonesia.

Ada sebanyak 64 tim yang akan berlaga di Piala Indonesia, yakni 18 klub dari Liga 1, 28 tim Liga 2 dan 18 tim Liga 3. 

Dia menambahkan, berdasarkan surat yang diterima oleh Arema, Piala Indonesia 2022-23 rencananya akan dilangsungkan pada Agustus 2022 hingga Maret 2023.

Baca Juga: HARI INI! Timnas U-19 Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-19 2022, Tayang di TV ? Berikut Info Live Streaming

Piala Indonesia menjadi salah satu ajang yang paling ditunggu oleh insan sepak bola Indonesia.

"Pertemuan 64 tim dari seluruh jenjang yang ada di kompetisi Indonesia memunculkan iklim sepak bola yang kompetitif, karena semua tim memiliki kesempatan untuk bertemu," katanya.

Juara Piala Indonesia tersebut, memiliki peluang untuk tampil pada ajang AFC Cup 2023.

Arema pernah menjuarai Piala Indonesia pada 2005, saat kompetisi itu bertajuk Copa Indonesia.

Berikut 64 tim yang akan ikut serta di ajang Piala Indonesia 2022, dikutip dari PrianganTimur.

18 tim dari Liga 1

Bali United

Persib Bandung

Bhayangkara FC

Arema FC

Persebaya Surabaya

Borneo FC

PSIS Semarang

Persija Jakarta

Madura United

Persikabo

Persik Kediri

Persita Tangerang

PSS Sleman

PSM Makassar

Barito Putera

Persis Solo

RANS Nusantara FC

Dewa United.

28 tim dari Liga 2

Persipura Jayapura

Persela Lamongan

Persiraja Banda Aceh

Bekasi FC

Deltras

Kalteng Putra FC

Karo United

Gresik United

Persipal Palu

Mataram Utama FC

Persekat Kabupaten Tegal

Perserang Serang

Persewar Waropen

Persiba Balikpapan

Persijap Jepara

Persikab kabupaten Bandung

Persipa Pati

Putra Deltras Sidoarjo

PSBS Biak

PSCS Cilacap

PSDS Deli Serdang

PSIM Yogyakarta

PSKC Cimahi

PSMS Medan

PSPS Pekanbaru

Semen Padang FC

Sriwijaya FC

Sulut United

Selanjutnya terdapat 18 tim dari Liga 3 namun daftar Tim peserta masih menunggu konfirmasi dari pihak penyelenggara jadwal Piala Indonesia 2012.***

Editor: Imam Rosidin

Tags

Terkini

Terpopuler