Hangatnya Kebersamaan Idul Fitri di Lapas Kelas IIB Singaraja

- 12 April 2024, 10:13 WIB
Hangatnya Kebersamaan Idul Fitri di Lapas Kelas IIB Singaraja
Hangatnya Kebersamaan Idul Fitri di Lapas Kelas IIB Singaraja /Istimewa

PotensiBadung.com - Momen Idul Fitri tahun ini menjadi saat yang istimewa bagi para warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Singaraja.

Sebagai salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) di bawah naungan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Bali, Lapas Singaraja membuka layanan kunjungan tatap muka dan penitipan barang dan makanan bagi Warga Binaan, Rabu (10/4).

Pembukaan layanan kunjungan tatap muka ini membangkitkan antusiasme tinggi dari para warga binaan yang menyambut kedatangan keluarga mereka. Senyum dan tawa merekah di wajah mereka saat berpelukan dan melepas rindu, ujar Kepala Lapas Singaraja, I Wayan Putu Sutresna.

Baca Juga: Begini Reaksi De Gadjah Saat Disandingkan Dengan Giri Prasta ke Pilgub Bali

Baca Juga: Undang Teman Sumba Rayakan Lebaran Dengan Miras, Buruh Bangunan Ribut di Jimbaran

Sutresna menegaskan bahwa layanan Idul Fitri akan tersedia selama 5 hari, mulai tanggal 8 hingga 12 April, tidak hanya untuk warga binaan Muslim tetapi juga bagi seluruh warga binaan Lapas Singaraja, agar mereka dapat merayakan momen kebahagiaan bersama keluarga.

“Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik agar Warga Binaan dapat bersatu kembali dengan keluarga mereka di Hari Raya Idul Fitri,” ujar Kalapas Sutresna.

“Untuk mengantisipasi lonjakan kunjungan keluarga Warga Binaan, layanan akan dibagi menjadi dua sesi setiap harinya. Sesi pertama dimulai pada jam 09.00 hingga 11.00 dan sesi kedua dimulai pada jam 13.00 hingga 15.00,” tambahnya.

Baca Juga: Bali Dapat Jata 1 Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Cluenya Laki-laki

Halaman:

Editor: Ariex Pratama


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x