Ada yang Bilang Jordi Amat, Ternyata Bukan! Ini Pemain Timnas Indonesia Termahal

6 Oktober 2023, 08:37 WIB
Potret Sandy Walsh /PSSI

PotensiBadung.com - Bicara tentang Timnas Indonesia, tentu banyak bertabur pemain bintang. Baik mereka yang berstatus pemain naturalisasi maupun hasil dari liga domestik.

Gila bola atau gibol di tanah air pun kerap bertanya soal label pemain termahal atau harga pasaran pemain skuad Garuda.

Baca Juga: Imbang Berbuah Manis, Bali United Puncaki Klasmen Sementara Grup G Piala AFC

Baca Juga: Digilai Kaum Hawa Indonesia, Rafael Struick Asah Taji Bareng Timnas

Ada yang bilang bahwa Jordi Amat adalah pemain dengan harga pasar tertinggi saat ini. Sebab, pemain tersebut namanya begitu berkilau dalam Liga Super Malaysia. Tebakan itu tidak salah dan juga tidak benar.

Berdasar data dari berbagai sumber, nilai pasar pemain yang tergabung dalam klub Johor Darul Takzim itu mencapai Rp 15,64 miliar. Nilai yang terbilang tinggi sesuai dengan kontribusinya bagi tim dan teknik yang dikuasi.

Baca Juga: Marian Mihail Minta Skuad PSS Sleman Akhiri Paceklik Kemenangan saat Lawan Dewa United

Baca Juga: Terus Menggema Naturalisasi Coach STY, Lokal Pride Kepanasan

Hanya saja untuk label pemain dengan harga pasaran tertinggi ternyata dipegang oleh Sandy Walsh.

Sandy Walsh adalah contoh pemain keturunan yang sukses bermain untuk Timnas Indonesia. Saat ini, Walsh bermain di salah satu liga teratas di Belgia bersama KV Mechelen.

Nilai pasaran Walsh mencapai Rp 34,76 miliar, menjadikannya salah satu pemain dengan nilai pasar tertinggi di Timnas. Keberhasilannya di kancah internasional telah memperkuat daya saing Timnas Indonesia.

Baca Juga: Daya Gedor David Da Silva Terus Meningkat, Bajul Ijo Harus Waspada

Baca Juga: Jaga Puncak Klasemen, Borneo FC Percaya Diri Bisa Kalahkan Arema FC di Bali

Untuk posisi ketiga ditempati oleh Shayne Pattynama adalah pemain Timnas Indonesia yang bermain di Liga Norwegia dengan klub Viking FK.

Nilai pasaran Pattynama mencapai Rp 10,43 miliar, menjadikannya salah satu pemain yang memiliki nilai pasaran tinggi di Timnas Indonesia. Itulah gambaran tiga besar nilai pasar tertinggi pemain Timnas Indonesia. ***

 

Editor: Hari Santoso

Tags

Terkini

Terpopuler