Polda Jambi Kepergok Like Video Porno di Twitter, Langsung Minta Maaf Mengaku Diretas

- 17 November 2021, 17:22 WIB
Ilustrasi Twitter Polda Jambi
Ilustrasi Twitter Polda Jambi /Marlon Romanelli - PIxabay

Jika dilihat saat ini, pada kolom like akun Twitter tersebut sudah tidak berisi video porno yang sempat disukai sebelumnya.

Polda Jambi juga membantah jika video porno tersebut dilike oleh oknumnya, hal itu terjadi karena adanya percobaan hack atau diretas pihak luar.

“Ada beberapa kali upaya masuk ilegal dari pihak luar, saat ini kami sedang mereset ulang untuk keamanan akun kami,” tutupnya dalam pernyataan yang dicuit tersebut.

Netizen Twitter langsung menyerbu cuitan Polda Jambi yang meminta maaf tersebut dengan berbagai komentar.

Beberapa netizen menanggapi dengan candaan dan tak banyak juga yang memberikan tips agar hal ini tidak terulang kembali.

“Saran untuk Polda Jambi. Ganti password yang kuat banget. Aktifkan 2FA di Twitter biar ga gampang dimasuki orang. Kalau akunnya developer, generate access secret baru biar ga disusupi lewat API. Kalau adminnya masih pake perangkat pribadi, bekali dengan perangkat dedicated,” tulis pengguna Twitter dengan nama pengguna @vinotm.

Insiden ini sekaligus menambah daftar panjang akun Twitter resmi kepolosian Indonesia yang kepergok menyukai videi porno.

Beberapa waktu lalu akun Twitter resmi Polresta Bogor dan Satlantas Banyumas juga kedapatan menyukai video porno.

Sementara itu, akun Twitter resmi Polda Sumatera Utama juga kepergok oleh netizen menyukai video porno sesama jenis.

Namun, hal tersebut sudah terklarifikasi jika merupakan upaya hack alias diretas pihak luar.***

Halaman:

Editor: Imam Reza

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah