1.300 Karyawan GoTo Resmi di PHK, Begini Penjelasan GoTo

- 18 November 2022, 21:10 WIB
1.300 Karyawan GGoTo Resmi di PHK, Begini Penjelasan GoTo
1.300 Karyawan GGoTo Resmi di PHK, Begini Penjelasan GoTo /

 

PotensiBadung.com- PT. Gojek Tokopedia TBK (GoTo) telah mengumumkan adanya PHK kepada sejumlah 1.300 karyawannya.

Hal sulit tersebut dilakukan untuk merampingkan karyawan sebanyak 12% dari total karyawan tetap GoTo.

CEO Grup GoTo Andre Soelistyo menyebut, langkah tersebut salah satu bentuk adaptasi perusahaan untuk memastikan kesiapan perusahaan menghadapi tantangan ke depan.

Untuk lebih jauh bernavigasi di tengah kondisi ekonomi global yang semakin penuh tantangan, GoTo harus fokus pada hal-hal yang berada dalam kendali perusahaan.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-20 Kalah 6-0 Dari Prancis, Shin Tae-young: Pemain Takut dan Kalah Mental

Dalam keterangan resmi terpisah, GoTo menyatakan karyawan yang terdampak PHK akan mendapatkan paket kompensasi sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan di tiap negara di mana GoTo beroperasi.

Lebih lanjut, GoTo juga memberikan sejumlah dukungan finansial, antara lain berupa tambahan satu bulan gaji, serta kompensasi pengganti periode pemberitahuan (notice in-lieu).

"Keputusan sulit ini tidak dapat dihindari supaya Perusahaan lebih agile dan mampu menjaga tingkat pertumbuhan sehingga terus memberikan dampak positif bagi jutaan konsumen, mitra pengemudi, dan pedagang," tulis perusahaan berlogo hijau hitam tersebut.

Halaman:

Editor: Imam Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah