Resmi! Ini 24 Peserta Piala Dunia U-17 2023, Indonesia Jadi Satu-satunya Wakil Asia Tenggara

- 28 Juni 2023, 11:34 WIB
Resmi! Ini 24 Peserta Piala Dunia U-17 2023, Indonesia Jadi Satu-satunya Wakil Asia Tenggara
Resmi! Ini 24 Peserta Piala Dunia U-17 2023, Indonesia Jadi Satu-satunya Wakil Asia Tenggara /PSSI

PotensiBadung.com - Indonesia secara otomatis menjadi satu-satunya perwakilan Asia Tenggara di Piala Dunia U-17 setelah terpilih menjadi tuan rumah.

Dewan FIFA resmi menunjuk Indonesia sebagai host Piala Dunia U-17 untuk menggantikan Peru.

Perhelatan empat tahun sekali ini akan digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023.

24 negara telah dinyatakan lolos untuk berlaga di Piala Dunia U-17. Sebanyak 5 perwakilan dari Asia (AFC) yakni Indonesia, Korea Selatan, Jepang, Iran, dan Uzbekistan.

Baca Juga: Buat Juru Taktik Persebaya Kepincut, Leonardo Medina Ungkap Kelebihan Gelandang Persis Moussa Sidibe

Lima dari Eropa (UEFA) yaitu Spanyol, Inggris, Prancis, Jerman, dan Polandia.

Empat perwakilan dari zona Amerika Selatan (CONMEBOL) yakni Brasil, Argentina, Kolombia, dan Ekuador.

Sementara peserta dari kawasan Amerika Tengah dan  Utara (Concacaf) yakni Amerika Serikat, Meksiko, Kanada, dan Panama.

Peserta dari Afrika (CAF), yakni Mali, Burkina Faso, Maroko, dan Senegal.

Baca Juga: Dikabarkan Coret Pedro Paulo, Persik Kediri Telah Sepakat dengan Striker Asal Brasil Ini? Berikut Profilnya

Halaman:

Editor: Imam Reza

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x