Budiman Sudjatmiko Mengaku Tau Strategi Politik Bali: Akan Langsung Turun Kampanye untuk Prabowo-Gibran

- 26 November 2023, 19:07 WIB
Budiman Sudjatmiko Mengaku Tau Strategi Politik Bali: Akan Langsung Turun Kampanye untuk Prabowo-Gibran
Budiman Sudjatmiko Mengaku Tau Strategi Politik Bali: Akan Langsung Turun Kampanye untuk Prabowo-Gibran /Rovin Bou/


PotensiBadung.com - Mantan kader PDIP, Budiman Sudjatmiko mengaku mengetahui persis bagaimana strategi politik di Bali sehingga Tim Kampanye Daerah Prabowo-Gibran Provinsi Bali harus mewanti-wanti kekuatan lawan.

Dewan pakar Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran itu mengatakan militansi dari lawan politik di Bali tidak bisa dianggap enteng. Meskipun survei-survei menunjukan Prabowo-Gibran di atas angin tapi hal itu tidak bisa dijadikan acuan sehingga perlu kerja ekstra di Bali.

"TKD Bali saya tau bukan kerja ringan, saya tahu betul ceruknya politik di sini, kulturenya politik di sini, banyak kawan-kawan saya yang saya kenal dengan segala strategi dan taktik dan militansi yang luar biasa gak main-main, sehingga kita harus menambah militansi kita berkali-kali lipat. Insyaallah saya bersedia ikut turun kampanye di Bali," ucapnya saat menghadiri konsolidasi internal Golkar Bali di Sekretariat DPD Golkar Bali, Minggu (26/11/2023).

Baca Juga: Hokky Caraka Cetak Gol Cantik, Bawa PSS Sleman Kandaskan Barito Putera

Pernyataan Budiman Sudjatmiko itu bukan sesuatu yang tak berdasar. Mengingat dia adalah mantan kader PDIP yang ikut bekerja memenangkan presiden Jokowi selama 2 periode di Bali.

Tidak heran jika Budiman Sudjatmiko mengaku mengenal semua kader-kader PDIP di Bali.

Sadar akan kekuatan lawan politik di Bali, pentolan aktivis 98 itu bahkan bersedia akan turun langsung mendampingi TKD Prabowo-Gibran Bali untuk berkampanye dengan strategi yang sama.

Baca Juga: Debut Risto Vidakovic Berjalan Mulus, Bawa PSS Sleman Putus Rekor 10 Laga Tak Pernah Menang

"Pertama kita harus lakukan militansi yang sama, akan rumput, door to door (dari pintu ke pintu), conversing (berbicara), anak mudanya banyak jadi kita harus kreatif juga dalam berkampanye," tandasnya.

Editor: Imam Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x