Jokowi Dinilai Tak Netral, Makan Malam Bareng Prabowo di RM Seribu Rasa Menteng

- 6 Januari 2024, 10:03 WIB
Potret sebuah video viral Presiden Joko Widodo atau Jokowi makan malam dengan Prabowo Subianto
Potret sebuah video viral Presiden Joko Widodo atau Jokowi makan malam dengan Prabowo Subianto /TikTok

PotensiBadung.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dituding tidak netral dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Hal ini seiring dengan beredarnya foto makan malam Jokowi dengan calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto.

Makan malam itu berlangsung di Rumah Makan (RM) Seribu Rasa Menteng, Jumat 5 Januari 2023 malam.

Baca Juga: Andika Jelek-jelekan Jokowi ke Amerika? Hendropriyono Pasang Badan

Baca Juga: Aksi Heroik Bripda Novandro Diganjar Kapolri Hadiah Yamaha Nmax

Demikian, menurut Koordinator Staf Khusus Presiden RI Ari Dwipayana menjelaskan hal itu hanya makan malam biasa.

Dipilihnya tempat itu untuk makan malam karena menunya enak. Ingat dia, itu juga bukan pertemuan antara Jokowi dengan calon presiden, tapi presiden makan malam ditemani oleh Menteri Pertahanan dalam hal ini Prabowo Subianto.

"Bapak Presiden rileks sejenak mencoba masakan nusantara di Rumah Makan Seribu Rasa Menteng. Saat makan malam, Presiden di dampingi Menhan Bp. Prabowo Subianto," begitu kata pria asal Bali tersebut.

Baca Juga: Viral King Saipul Jamil Merengek dan Nangis Ditangkap Polisi

Halaman:

Editor: Pratama


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah