Persib Bandung Bentengi Ardi Idurs, Dedi Kusnandar, Febri Hariyadi, dan Beckham, Bantah Isu Hansamu Yama

20 Desember 2021, 08:15 WIB
Persib Bandung Bentengi Ardi Idurs, Dedi Kusnandar, Febri Hariyadi, dan Beckham, Bantah Isu Hansamu Yama /Instagram @teddy.tjahjono

PotensiBadung.com - Berita Persib Bandung hari ini masih seputar rumor dan isu kedatangan dan kepergian pemain di jendela transfer BRI Liga 1.

Sejumlah nama pemain lokal dikabarkan akan didatangkan dan sebagai gantinya Persib Bandung harus mendepak pemainnya.

Terbaru, Direktur PT Persib Bandung Bermartabat mengatakan hingga saat ini belum ada rencana mendatangkan pemain baru.

Pun demikian dengan pemain lokal saat ini yang menurutnya posisinya masih aman dan terikat kontrak.

Baca Juga: Bintang Bali United Unggah Momen Liburan, Potret Istri Eber Bessa Bikin Salah Fokus Netizen

Baca Juga: Cegah Covid-19, Bali Minta Warga Rayakan Tahun Baru di Rumah Bersama Keluarga

"Belum (rencana datangkan pemain). Tunggu saja sampai transfer window ditutup tanggal 10 Januari 2021. Sementara dua itu saja dulu,"kata Teddy dikutip dari Koran Pikiran Rakyat, Senin 20 Desember 2021.

Teddy juga menjawab sejumlah isu pemain seperti Hansamu Yama dan Lerby Eliandry yang disebut bakal gabung Persib Bandung.

Menurutnya kabar itu tidak benar dan hingga saat ini belum ada komunikasi dengan tim pelatih untuk menambah pemain lokal.

Baca Juga: Welcome Pemain Baru, AREMA FC Umumkan Bintang Hari Ini, Aremania Bisa Dapatkan Info Terbarunya di Sini

Baca Juga: Vizcarra dan Frets Terlempar ke Persebaya, Febri Hariyadi Dampingi Bruno dan M Rashid, Ini Skema Bahaya Persib

Kabar yang dibantah lainnya yakni Ardi Idurs, Dedi Kusnandar, Febri Hariyadi, dan Beckham Putra Nugraha yang disebut dibajak klub lain.

"Itu kan hanya isu mereka masih terikat kontrak. Semua masih bergerak (wacana datangkan pemain) tunggu saja sampai tanggal 10 Januari nanti (penutupan transfer)," kata dia.

RUMOR

Nasib Febri Hariyadi, Teja Paku Alam dan Frets Butuan banyak dipertanyakan.

Seperti diketahui kontrak ketiga pemain penting Persib Bandung itu berakhir pada 31 Desember 2021.

Ketiganya kerap diturunkan sebagai starter dalam laga yang dilakoni Persib Bandung.

Kualitas ketiganya juga cukup maksimal hingga Persib Bandung menuntaskan Pekan ke 17 BRI Liga 1 beberapa waktu lalu.

 

Kabar nasib ketiganya hingga 17 Desember 2021 kemarin masih digantung hingga ada rumor ketiganya akan dibajak beberapa klub BRI Liga 1.

Persebaya sempat dikabarkan melirik Frets Butuan yang tampil gemilang pada beberapa laga menjelang berakhirnya paruh musim BRI Liga 1.

Febri Hariyadi juga dirumorkan bakal dibajak Arema FC yang melihat konsistensinya di putaran pertama BRI Liga 1.

Dikutip dari transfermarkt, selain ketiga pemain itu ada beberapa pemain yang kontraknya juga berakhir pada akhir Desember 2021.

 

Diantaranya, Ardi Idrus, Henhen Herdiana, Wildan Ramdhani, Puja Abdilah, Syafril Lestaluhu, Indra Mustafa, dan Mario Jardel.***

Editor: Imam Rosidin

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler