Wander Luiz Rindukan Kegilaan Teman Persib Bandung, M Rashid Bikin Ulah, Frets Butuan Minta Dokter Beri Obat

29 Desember 2021, 09:08 WIB
Mohammed Rashid, pemain Persib Bandung yang sedang lakukan karantina /@moerashid95

PotensiBadung.com – Wander Luiz resmi bergabung dengan PSS Sleman dan telah melakukan latihan perdananya kemarin (28/12).

Namun ia terang-terangan merindukan teman-temannya di Persib Bandung, terutama kegilaan Mohammed Rashid.

Kegilaan apa sih sebetulnya yang dirindukan Wander Luiz dari Mohammed Rashid?

Salah satunya mungkin kegilaan yang diunggahnya pada reelsnya berikut ini.

Selama 10 hari karantina karena kembali dari negaranya Palestina, Mohammed Rashid melakukan satu aksi yang ia unggah di reelsnya (28/12) kemarin.

Baca Juga: Usai Disingkirkan Indonesia di Piala AFF 2020, Pelatih Singapura Tatsuma Yoshida Mengundurkan Diri

Karena aksinya itu, ia meminta maaf kepada Persib Bandung dan Bobotoh atas apa yang diperbuatnya yang mungkin dinilai aneh oleh sebagian orang.

Tapi bersendirian di kamar hotel selama 10 hari, tanpa teman, apa lagi yang bisa dilakukannya, menghibur diri adalah yang terbaik.

Setelah selesai dengan game yang ia lakukan, ia merasa bosan dan memutuskan untuk melakukan aksi yang disarankan temannya, Nick Kuipers.

“10 days quarantine, don’t blame me, sorry @persib you have to deal with me,” tulisnya sebagai caption video pendek yang ia buat di kamar hotel, dimana ia dikarantina.

Baca Juga: Porfil Singkat Striker Arema FC Carlos Fortes, Paspor Kedua, Hingga Nilai Transfer Tertinggi Selama Karirnya

Unggahan video pendek pada reels Rashid itupun mendapat ribuan like dan komentar dari kolega dan netizen, salah satunya adalah dari Wander Luiz.

Luiz membubuhkan lima emoji tertawa terbahak pada kolom komentar, tanda ia terhibur dengan apa yang dilakukan temannya di Persib Bandung itu.

Pada video itu, Rashid terlihad duduk sendiri dengan wajah putus asa, ia menutup mukanya dan berjalan menuju tembok membelakangi kamera.

Ia membenturkan kepalanya sebanyak tiga kali dan berbalik ke arah kamera, tampak dahinya memerah seperti darah.

Tanpa ekspresi, ia menyeka cairan merah yang ada di dahinya dan menjilat jari yang masih ada carian merah tadi, tapi lalu ia tertawa dan mengeluarkan saos tomat dari kantong celananya.

Ia lalu mengenakan tutup kepala ala Turki dengan juntaian panjang menutupi kedua telinga, dan berjoget mengikuti irama musik yang terdengar melalui kamera yang merekamnya.

Terakhir, ia berlenggok dengan gaya seperti perempuan, lalu terpeleset dengan wajah kaget karena bagian bokongnya membentur ubin.

Sungguh tontonan yang tak terduga dari seorang Mohammed Rashid, sekaligus sangat menghibur netizen yang menyaksikannya.

Video iseng Rashid inipun mendapat komentar ribuan, diantaranya dari para koleganya sesama pemain sepak bola dan manajemen.

“Lol he listened to @kuipersnick,” tulis @marcklok.

“Dokter tolong kasih obat dulu, lol, @m.rafighani @dokter.olahraga,” tulis @fretsbutuan21.

“Emoji lol sebanyak 10 buah,” tulis @davidasilva14.

“Lol, quarantine virus hits you again,” tulis @kuipersnick.

“Te volviste loco de enserio he @moerashid95,” tulis @este_viscarra. Diterjemahkan, anda benar-benar gila, Rashid.

“We want more, we want more (emoji tertawa dan hati berwarna biru),” tulis sang manajer @teddy.tjahjono.

“Cageur mang ocid? Lol,” tulis republikbobotohcom. Diterjemahkan dari bahasa Sunda, “Kamu sehat, pak Rashid?”

“Aya aya wae, habibi @moerashid95 lol,” tulis @path.daily.persib. Diterjamahkan, ada ada aja, sayangku.

Dan masih banyak lagi komentar lainnya, baik dari kolega maupun netizen, yang terhibur dengan tingkah pemain Persib Bandung yang sedang dikarantina ini. ***

 

Editor: Mifta Putra

Sumber: Instagram @moerashid95

Tags

Terkini

Terpopuler