Asnawi Mangkualam Masuk sebagai Pengganti, Tak Mampu Selamatkan Kekalahan Ansan Greeners Vs Hana Citizen

24 April 2022, 17:30 WIB
Asnawi Mangkualam Masuk sebagai Pengganti, Tak Mampu Selamatkan Kekalahan Ansan Greeners Vs Hana Citizen /Instagram @ansan_greeners_fc

PotensiBadung.com - Asnawi Mangkualam Masuk sebagai Pengganti, Tak Mampu Selamatkan Kekalahan Ansan Greeners Vs Hana Citizen.

Dalam laga K League 2 pekan ke-11 tersebut, Ansan Greeners kalah 1-2 saat menjamu Daejon Hana Citizen  di stadion Ansan Wa Stadium, Minggu 24 April 2022.

Babak pertama, Asnawi duduk di bangku cadangan dan tak masuk dalam starting line up.

Laga baru berjalan 4 menit, Ansan tertinggal dari tamunya melalui gol yang dicetak oleh Masatoshi Ishida.

Baca Juga: LINK Live Streaming! Ansan Greeners vs Daejeon Citizen FC Putaran Kedua, Klub Asnawi Tulis Memori Musim 2021

Baca Juga: Setelah Ansan Greeners, Daejeon Citizen FC Akan Bertemu Timnas Indonesia, Asnawi Sedang Onfire

Asnawi baru masuk sebagai pemain pengganti saat laga memasuki pada menit ke-27.

Dia masuk menggantikan Jin-Kyu Song menempati posisi penyerang sayap kanan.

Ansan baru bisa menyamakan kedudukan melalui gol Sang-min Lee memanfaatkan assist Kim Bo-Seob pada menit ke-30.

Di penghujung babak kedua hampir saja Ansan mendapatkan penalti lewat pergerakan Asnawi. Namun sayangnya Asnawi tertangkap sudah dalam posisi offside melalui VAR.

Baca Juga: Jadwal Tanding Ansan Greeners Putaran Kedua Musim 2022, Asnawi Mangkualam Tampil Semakin Percaya Diri

Baca Juga: Ansan Greeners Unggah Aksi Mantan Pemain PSM Makassar Saat Dikepung Tiga Pemain Gimpo FC, Asnawi Is Back!

Babak kedua, Asnawi dimainkan sebagai bek kanan. Sempat bermain solid dan membangun beberapa peluang, Asnawi tampil antiklimaks setelah pada penghujung laga Ansan harus kebobolan melalui gol In-Kyun Kim memanfaatkan situasi skrimit di depan gawang.

Kedua kesebelasan cukup bermain berimbang dengan 56% penguasa bola dimiliki oleh Ansan berbanding 44% Daejon Citizen.

Namun, Daejon tampil lebih efektif dengan mencatatkan 5 tendangan on target dan 6 tendangan melebar. Berbanding 4 tendangan on taret dan 4 tendangan melebar yang dimilki Ansan Greeners.

Berikut adalah susunan pemain kedua kesebelasan dikutip dari Portal Majalengka dalam artikel berjudul K-League 2 pekan Ke-11, Asnawai Tampil sebagai Pengganti, Ansan Greeners Takluk atas Daejon Citizen.

Ansan Greeners FC XI (4-2-3-1) :

- Hee-seong Lee (GK)
- Kim Ye-Sung, Jang Jun-Soo, Kim Min-Ho, Jun-heui Lee
- Kim Lee-Seok, Ilsoo Shin
- Kyeong-jun Kim, Jin-kyu Song, Kim Bo-Seob
- (c) Sang-min Lee

Cadangan :
Kim Sun Woo, Park Min-Joon, Byun Seung-Hwan, Asnawi Mangkualam, Kang Su-Il, Lee Ji-Sung, Geon-joo Choi

Daejon Hana Citizen XI (3-5-2) :
- Lee Chang-Geun (GK)
- (c) Yu-min Jo, Min-deok Kim, Byeon Jun-Soo
- J. H. Lee, J. H. Lee, E. S. Im, M. Ishida, M. Junyeong
- Daniel Popa, Seung-seob Kim

Cadangan :
San Jeong, Kweon Hang-Jin, Seong-ho Kim, Hyeon-sik Lee, In-kyun Kim, Ki-jong Won, Min-hyeon Kong

Hasil tersebut Membuat Ansan tertahan satu strip di atas dasar klasemen dengan mengumpulkan 6 poin berbeda 1 poin dari juru kunci, Busan I Park.

Daejon Citizen berhasil menempati posisi ke-3 klasemen sementara dengan mengumpulkan 21 poin. Tertinggal 4 poin dari pemuncak klasemen sementara, Gwangju FC.***

Editor: Imam Rosidin

Tags

Terkini

Terpopuler