Park Hang Seo, Pria yang Tertangkap Kamera Setia Temani Timnas Indonesia di Sea Games, Adalah Pelatih Vietnam

25 Mei 2022, 14:45 WIB
Park Hang Seo, pelatih Timnas Vietnam yang setia saksikan setiap pertandingan Timnas Indonesia di Sea Games 2021 /Soha The Thao

PotensiBadung.com – Park Hang Seo, pria yang tertangkap kamera setia temani Timnas Indonesia di Sea Games, adalah pelatih Vietnam.

Timnas Indonesia gagal untuk membawa pulang medali emas Sea Games ke-31 dari cabang olah raga sepak bola, yang diselenggarakan di Vietnam.

Tapi setidaknya, Timnas Indonesia telah mempersembahkan medali Perunggu untuk Indonesia sebagai kebanggaan.

Medali Perunggu dari ajang multi event Asia Tenggara Sea Games itu, merupakan medali perunggu kelima yang didapatkan Indonesia dari cabor sepak bola.

Baca Juga: RANS Cilegon FC Terseret, Ban Kapten ‘Pelangi' Selebritas FC Tuai Polemik’, Ini Komentar Darius Sinathrya

Baca Juga: Warganet Bandingkan Save Ernando dengan Kiper Bali United Nadeo Argawinata

Timnas Indonesia yang saat itu tergabung dengan grup A Sea Games, bertemu pada pertandingan pertama dengan tuan rumah Vietnam.

Tapi yang menjadi unik, pelatih Timnas Vietnam selalu hadir pada perhelatan Indonesia dengan Negara lainnya.

Seperti saat Timnas Indonesia melawan Malaysia, pada perebutan medali perunggu untuk terakhir kalinya di Sea Games 2021.

Pelatih Timnas Vietnam yang bernama Park Hang Seo itu terlihat berdiri di tengah guyuran hujan dengan membawa payung sambil menikmati kopi panas.

Baca Juga: KLIR! Mesut Ozil Datang ke Indonesia untuk Kunjungi Satu Tempat Ini di Banten, Base Camp Rans Cilegon FC?

Baca Juga: Jadi Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia 2023,Timnas Indonesia 1 Grup dengan 1 Amerika, 2 Negara Arab & Malaysia

Satu kali kamera official Sea Games yang mengabadikan berjalannya acara merekam kejadian itu, sehingga menimbulkan opini dari warganet.

Terutama opini tentang kehadirannya pada setiap pertandingan Timnas Indonesia, selama Sea Games Vietnam berlangsung.

Dikutip dari Instagram @futboll.indonesia, bahwa Park Hang Seo tidak pernah absen memenatau aksi para pemain Timnas Indonesia.

“Tahukan kalian, BOBOHO tidak pernah ketinggalan nonton Timnas Indonesia di ajang Sea Games tahun ini,” tulisnya.

Baca Juga: TERKONFIRMASI! Kedatangan Mesut Ozil ke Indonesia untuk Ini, Salah Satunya ‘Meet n Greet’ dengan 30 Penggemar

Baca Juga: Stadion GBLA Resmi jadi Home Base Persib, Teddy Tjahjono Bicara Suasana, Robert Albert Beri Batasan

Unggahan foto dari Park Hang Seo yang sedang menyeruput kopi di Instagram @futboll.indonesiapun mendapatkan berbagai kicauan dari warganet.

“Penonton setia Timnas Indonesia,” tulis @rizkyavicennaulya.

“Obsesi dia adalah menggantikan posisi STY di Timnas Indonesia,” canda @indra_krst.

Pada momen itu, Park Hang Seo tampak menikmati setiap sajian yang ditampilkan oleh kedua belah tim dari Negara yang bertetangga itu.

Tapi setelah SEA Games ke-31, dikabarkan Park Hang Seo pamit kepada tim U-23 untuk melakukan tugas barunya.

Baca Juga: Jadi Penentu Kemenangan di Sea Games 2021, Pemain Persib Bandung Marc Klok Tolak Perintah Shin Tae Yong

Baca Juga: PIALA WALIKOTA SURABAYA : Dikuti 4 Klub, Berikut Jadwal Tanding, Bali United vs Persis dan Persebaya vs PSIS

Dikutip dari media on-line berbahasa Vietnam Soha The Thao bahwa tim U-23 telah mendapatkan pengganti baru bernama Oh Gung Kyun.

“Pelatih baru Oh Gung Kyun akan resmi menggantikan Pelatih Park Hang Seo untuk memimpin Vietnam U -23,” tulis the Thao pada Selasa (24/5).

Masih dikutip dari media yang sama bahwa Park Hang Seo telah sangat lama bekerja untuk Timnas Vietnam, yakni sejak 2017.

Baca Juga: 2 Tahun Tanding Tanpa Suporter, Nick Kuipers dan Robert Alberts Senang Dengar Suara Bobotoh di Stadion Persib

Baca Juga: Berikut Jadwal Turnamen Pramusim di 4 Kota, Ada Piala Menpora, Bagaimana Piala Presiden?

“Bekerja di Vietnam sejak 2017, Pelatih Park Hang Seo telah memiliki 2 perpanjangan kontrak pada 2019 dan 2021,” tulisnya.

Perpanjangan kontrak itu merupakan buah dari hasil kerja kerasnya, dalam menciptakan bintang-bintang lapangan untuk Timnas Vietnam.***

 

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Soha.vn

Tags

Terkini

Terpopuler