Wasit Gawang Kontroversi Penalti Persib Bandung vs Bali United, Asal DKI, Ciro Alves Ditenangkan Umuh Muchtar

13 Juni 2022, 06:23 WIB
Hasil akhir Persib Bandung vs Bali United. /YouTube/Persib/

 

PotensiBadung.com - Ini Sosok Wasit Gawang saat Kontroversi Penalti Persib Bandung vs Bali United, Ciro Alves Ditenangkan Bos Umuh Muchtar. 

Persib Bandung seakan terkena kutukan setiap bertemu Bali United.

Pangeran Biru asuhan Robert Alberts sulit mengalahkan Serdadu Tridatu asuhan Stefano Cugurra Teco.

Lebih menyakitkan lagi, Persib Bandung gagal menang karena beberapa kejadian kontroversi termasuk bola mengenai tangan bek Bali United Leonard Tupamahu.

Baca Juga: Kontroversi Wasit Bali United vs Persib Bandung, Handball Kotak Penalti, Komentator Sepakat, Ciro Alves Geram

Dalam tayangan indosiar saat live pertandingan big match Piala Presiden 2022 Persib vs Bali United, Minggu 12 Juni 2022 malam di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), terlihat bola sontekan Ciro Alves menyentuh tangan Leo.

Namun sosok wasit gawang (asisten wasit tambahan) yang berdiri di sekitar gawang Bali United tak bereaksi.

Wasit utama Fariq Hitaba asal Yogyakarta sempat datang ke asisten wasit tambahan untuk menanyakan kejadian tersebut.

Namun wasit tak memberi informasi bola mengenai tangan, dan akhirnya pertandingan tetap berjalan.

Wasit tambahan di sekitar gawang Bali United tersebut sesuai yang tertulis di match summary atau Daftar susunan pemain adalah asisten wasit tambahan 1 Heru Cahyono asal DKI Jakarta, asisten wasit tambahan 2 Dwi Susilo asal DKI Jakarta.

Disinyalir wasit yang berada di gawang Bali United adalah asisten wasit kedua Dwi Susilo asal DKI Jakarta.

Kejadian ini terjadi saat Persib ketinggalan 0-1 lewat gol eks Persija di Bali United Novri Setiawan menit 3. Tendangan kaki kiri Novri gagal dihalau kiper Maung Bandung Made Wirawan.

Baca Juga: Persib Bandung Dihantam Kabar Buruk, Bek Serba Bisa Bakal Gabung PSIS Semarang Main Bareng Marukawa dan Fortes

Bola Novri didapat setelah bekerja sama dengan Ilija Spasojevic yang dikawal ketat bek Nick Kuipers di kotak penalti.


Persib harusnya bisa memenangkan pertandingan karena sejak menit 20 Bali United harus bermain dengan 10 pemain.

Gelandang asing asuhan Teco, Eber Bessa menerima dua kartu kuning setelah menyentuh bola di kotak penalti Persib. 

Namun hadapi 10 pemain, pelatih Robert Alberts gagal memenangkan duel.

Beruntung David da Silva mencetak gol menit 79 setelah free kick nya berubah arah dan masuk ke gawang M Ridho. Persib nyaris kalah jika David tak cetak gol. 

Tendangan David da Silva berbelok setelah menyentuh pagar hidup Bali United yang ditempati Brwa Nouri, Ricky Fajrin, Willian Pacheco, Rizky Pellu.

Dengan hasil seri 1-1 ini, Persib dan Bali United berbagi poin satu di grup C Piala Presiden 2022. 

Selanjutnya kedua tim akan berduel dengan dua tim kuat Persebaya dan Bhayangkara FC di Gelora Bandung Lautan Api.

Baca Juga: Jelang Lawan Persita, PSIS Semarang Resmi Ditinggal 2 Pemain, Taisei Marukawa dan Carlos Fortes Jadi Kunci

Usai pertandingan, winger Persib Ciro Alves pun bereaksi dengan kejadian kontroversi di kotak penalti Bali. 

Ia kecewa dan harus ditenangkan bos Persib Bandung Umuh Muchtar di banch cadangan.

Usai laga, dilansir dari laman Persib.co.id, David da Silva senang karena berhasil berjuang agar Persib tak kalah.

Namun dia mengakui jika semua ingin berjuang agar Persib menang lawan Bali United.


"Ya, saya cukup senang karena hari ini kami tidak kalah," tegas David da Silva.

"Tapi, semua tentu ingin Persib mengakhiri pertandingan dengan kemenangan,” katanya. ***

 

 

 

Editor: Hari Santoso

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler