Bos PSIS Semarang Yoyok Sukawi Akui Datangkan Bomber Liga 1 Paulo Henrique, Jonathan Cantillana Didepak?

4 Agustus 2022, 19:43 WIB
Bos PSIS Semarang Yoyok Sukawi Akui Datangkan Bomber Liga 1 Paulo Henrique, Jonathan Cantillana Didepak? /Tim Potensi Badung 04/Instagram Jonathan Cantillana/Paulo Henrique

PotensiBadung.com - Rumor kedatangan Paulo Henrique ke PSIS Semarang akhirnya terjawab, eks Persiraja Banda Aceh itu datang atas restu Yoyok Sukawi.

Foto Paulo Henrique berada di Markas PSIS Semarang sempat beredar media sosial, kehadiran mantan anak asuh Sergio Alexandre itu disebutkan bakal menjadi pengganti Carlos Fortes.

Rumor awal yang beredar Carlos Fortes harus menjalani pemulihan cedera sekitar tiga bulan sehingga, Paulo Henrique hadir sebagai opsi pengganti ujung tombak PSIS Semarang.

Namun, Carlos Fortes lewat akun Instagramnya membantah jika dirinya harus menjalani pemulihan cedera hingga tiga bulan, eks Arema FC itu mengaku bakal menyajikan kejutan pada laga PSIS Semarang dipekan ketiga Liga 1.

Baca Juga: Paul Munster Menuju Persib Bandung, Robert Alberts Kena Karma Mario Gomez? Teddy Tjahjono Bungkam Soal ini

"Jangan panik, aku baik-baik saja" tulis pemain anyar PSIS Semarang, Carlos Fortes.

Klarifikasi Carlos Fortes atas rumor itu membuat suporter PSIS Semarang bertanya-tanya, tentang kehadiran Paulo Henrique di Semarang.

Jika bukan untuk menggantikan Carlos Fortes, lantas untuk apa Paulo Henrique datang ke Markas PSIS Semarang?

Pertanyaan itu pun dijawab lugas oleh Bos PSIS Semarang, Yoyok Sukawi.

Baca Juga: SINDIRAN Carlos Fortes pada Panser Biru, PSIS Semarang dan Persib Bandung Dibayangi Duo Paul, Robert Alberts?

Rupanya Yoyok Sukawi juga memberikan perhatian serius dengan melihat performa PSIS Semarang di Liga 1 yang belum juga meraih kemenangan.

Absennya Carlos Fortes dalam dua laga Liga 1 memang sangat berpengaruh pada ketajaman lini serang PSIS Semarang.

Jonathan Cantillana sempat dipercaya Sergio Alexandre untuk mengisi posisi Carlos Fortes pada laga Arema FC vs PSIS Semarang.

Hasilnya memang jauh dari harapan, Jonathan Cantillana tak mampu mempersembahkan gol bagi PSIS Semarang.

Baca Juga: PSIS Semarang Kalah Berturut-turut, Persib Bandung Terpuruk, Sergio Alexandre dan Robert Alberts Angkat Koper?

Malah pemain anyar PSIS Semarang Taise Marukawa yang diplotkan pada sayap kiri mampu menjebol gawang Arema FC.

Performa PSIS Semarang yang belum sesuai harapan mengantarkan skuat Carlos Fortes dkk berada diposisi 15 klasemen sementara Liga 1.

Managemen PSIS Semarang ternyata cukup memberikan perhatian dengan peforma Laskar Mahesa Jenar itu.

Tanpa basa-basi, Yoyok Sukawi langsung memboyong Paulo Henrique ke PSIS Semarang.

Baca Juga: Dokter Cantik PSIS Semarang Ungkap Opsi Nekat Sergio Alexandre Jelang Laga Liga 1 Kontra Arema FC, Jebakan?

Yoyok pun menegaskan, kedatangan Paulo Henrique itu atas restunya sebagai CEO PSIS Semarang.

Kedatangan Paulo Henrique ke PSIS Semarang atas pertimbangan teknis, lantas bagaimana nasib pemain asal Brazil itu selanjutnya?

Dikutip dari akun gossball di Instagram, CEO PSIS Semarang itu mengatakan, managemen telah memutuskan Paulo Henrique batal bergabung dan masih memberikan kesempatan pada pemain asing yang ada.

Namun, Yoyok Sukawi memberikan peringatan pada pemain asing PSIS Semarang untuk memberikan peforma terbaik.

Managemen PSIS Semarang akan tetap melakukan evaluasi terhadap pemain asing yaitu, Jonathan Cantillana, Carlos Fortes, Taise Marukawa, dan Alie Sesay.

Jika ternyata ada pemain asing yang tak produktif maka, PSIS Semarang akan mendepaknya usai putaran pertama Liga 1.***

Editor: Hari Santoso

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler