RESMI Luis Milla Jawab Tawaran Persib Bandung, Glenn Sugita Siap 1 Miliar? Benjamin Mora Pulang Kampung

17 Agustus 2022, 05:00 WIB
RESMI Luis Milla Jawab Tawaran Persib Bandung, Glenn Sugita Siap 1 Miliar? Benjamin Mora Pulang Kampung /Tim Potensi Badung 04 /Instagram Teransfers

PotensiBadung.com - RESMI Luis Milla Jawab Tawaran Persib Bandung, Glenn Sugita Siap 1 Miliar? Benjamin Mora Pulang Kampung

Persib Bandung resmi tak memiliki pelatih kepala sejak 10 Agustus 2022 dengan mundurnya Robert Alberts.

Mundurnya Robert Alberts terjadi atas desakan ribuan Bobotoh hingga menduduki Graha Persib Bandung.

Bahkan, kemunduran Robert Alberts disebut sebagai hari bahagia oleh Komisaris Persib Bandung, Umuh Muchtar.

Baca Juga: FINAL HARI INI, Pelatih Baru Persib Bandung Dijawab Umuh Muchtar, JDT Tak Bawa Benjamin Mora ke Jepang

Baca Juga: MANUVER Kapten Persib Bandung, Victor Igbonefo Ikuti Benjamin Mora, Paul Munster Respon Marc Klok

"Hari ini hari bahagia untuk Bobotoh, saya harus bicara jelas. Akhirnya apa yang kalian inginkan Rene (Robert Alberts) sudah tidak ada lagi di Persib Bandung," teriak Umuh Muchtar dihadapan massa pada Rabu 10 Agustus 2022.

Kemunduran Robert Alberts dari Persib Bandung dengan alasan demi kebaikan bersama khususnya skuat Biru Barat.

Sejak Robert Alberts mundur, beberapa nama pelatih pun santer dikaitkan dengan Persib Bandung.

Rumor yang beredar Persib Bandung telah membangun komunikasi intens dengan Benjamin Mora dan Luis Milla.

Baca Juga: DEADLINE Persib Bandung 25 Hari, Sinyal Merah Ciro Alves Hajar PSIS Semarang, Tunggu Pilihan Glenn Sugita

Baca Juga: WELCOME Persib Bandung Dapat Tanda Tangan Benjamin Mora? Marc Klok dan Nick Kuipers Beri Sinyal Bangkit

Nama pelatih Paul Munster dan Mario Gomez juga turut meramaikan bursa pelatih baru Persib Bandung.

Dalam masa penantian Persib Bandung ini, beberapa calon pelatih memang secara tak langsung memberikan sinyal.

Paul Munster sempat mengunggah dirinya yang sedang menonton laga Persib Bandung vs Madura United.

Tak hanya itu, Paul Munster juga mengomentari unggahan gelandang Persib Bandung, Marc Klok di Instagram.

Baca Juga: Carlos Fortes IKUTI Jejak Robert Alberts? Laga PSIS Semarang Kontra Persib Jadi Sinyal Jelas Yoyok Sukawi

Baca Juga: Esteban Vizcarra NGERI di Madura United, Beda dengan Persib Bandung, Jitu Fabio Lefundes dari Robert Alberts

Senada juga dilakukan Mario Gomez yang mengaku begitu merindukan kenangan bersama Persib Bandung, meski saat ini dirinya masih sah sebagai pelatih Deportivo Armenio.

Mario Gomez juga memberikan respon khusus atas kemenangan perdana Persib Bandung di Liga 1 2022/2023 setelah mengalahkan PSIS Semarang 2-1.

"Pemain, bobotoh, manajemen, star harus kompak," demikian caption unggahan Mario Gomez di instastory miliknya.

Namun, Persib Bandung kemungkinan bakal berpikir dua kali untuk merekrut Mario Gomez.

Pasalnya cara perpisahan Mario Gomez dengan Persib Bandung sebelumnya ditenggarai tak begitu apik.

Mario Gomez sempat mempermasalahkan soal gaji, bahkan sampai menggunakan pengacara untuk mendesak Persib Bandung.

Selain dua pelatih itu, Benjamin Mora suka santer dikabarkan menjadi calon kuat pelatih Persib Bandung.

Benjamin Mora sebelumnya melatih Johor Darul Takzim (JDT) dan diakui sebagai pelatih tersukses di klub Malaysia itu.

Calon kuat pelatih Persib Bandung itu membawa JDT empat kali juara Liga Super Malaysia dan lolos ke 16 besar Liga Champions Asia.

Namun, rumornya komunikasi Persib Bandung dan Luis Milla telah selangkah lebih maju dari Benjamin Mora.

Kabar yang beredar Luis Milla telah menanggapi tawaran managemen Persib Bandung yang menginginkan jasanya.

Namun, Luis Milla menyodorkan tawaran gaji Rp 1 miliar per bulan untuk menjadi pelatih Persib Bandung.

"Persib Bandung sempat memberikan penawaran ke Luis Milla beberapa hari ini. Dan Luis Milla dikabarkan meminta angka Rp 1 M/bulan" tulis akun Teransfers di Instagram.

Apakah Persib Bandung bakal memenuhi syarat Luis Milla atau mengambil opsi lain?

Nilai Rp 1 miliar per bulan memang bukan angka yang murah, namun Komisaris Persib Bandung, Umuh Muchtar telah menyebutkan pemilik klub Pangeran Biru, Glenn Sugita tak akan mempersoalkan terkait gaji.

Apakah Glenn Sugita siap membayar Luis Milla Rp 1 miliar per bulan?

Editor: Hari Santoso

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler