Luis Milla Beri Wejangan Sebelum Persib Bandung Hadapi Finalis AFC Zona ASEAN, Bobotoh Juga Disebut

25 Agustus 2022, 10:40 WIB
Luis Milla Beri Wejangan Sebelum Persib Bandung Hadapi Finalis AFC Zona ASEAN, Bobotoh Juga Disebut /Persib

PotensiBadung.com - Luis Milla Beri Wejangan Sebelum Persib Bandung Hadapi Finalis AFC Zona ASEAN, Bobotoh Juga Disebut.

Persib Bandung mendapat pil pahit setelah ditaklukan Bali United dengan skor 2-3 di Stadion GBLA, Bandung pada Selasa, 23 Agustus 2022.

Pertandingan tersebut sekaligus menjadi laga pamungkas bagi Budiman sebagai caretaker Persib Bandung.

Baca Juga: PROFIL PENGGANTI Sergio Alexandre di PSIS Semarang, Pelatih Muda Ini Jadi Pilihan Yoyok Sukawi, Cek Disini

Baca Juga: Petaka Persita Usai Nelson Alom Langgar Alfriyanto Nico, Penalti Halal untuk Helal Bawa Persija Petik 3 Poin

Pelatih anyar Persib Bandung Luis Milla kemungkinan akan menangani tim barunya di laga tandang menghadapi PSM Makassar Senin, 29 Agustus 2022.

“Milla kemungkinan besar baru bisa menangani tim secara langsung menjelang pertandingan tandang PERSIB kontra PSM Makassar, awal pekan depan,” dilansir dari laman resmi klub.

Meski belum lama bergabung dengan tim, namun pelatih asal Spanyol ini mengaku sudah memiliki beberapa visi untuk menangani Persib Bandung.

Baca Juga: PROFIL PENGGANTI Sergio Alexandre di PSIS Semarang, Pelatih Muda Ini Jadi Pilihan Yoyok Sukawi, Cek Disini

Baca Juga: Petaka Persita Usai Nelson Alom Langgar Alfriyanto Nico, Penalti Halal untuk Helal Bawa Persija Petik 3 Poin

Debutnya pun akan menjadi sebuah tantangan, lantaran Persib Bandung akan menghadapi klub yang mewakili Indonesia di kancah Asia, PSM Makassar.

Skuad Juku Eja berhasil melaju hingga babak final AFC Zona ASEAN. Secara mental dan kesolidan tim asuhan Bernardo Tavares sudah terbukti.

Saat ini PSM Makassar berada di papan atas klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023 dengan catatan tidak pernah terkalahkan.

Dari 5 pertandingan, Juku Eja berhasil mendapat 4 kemenangan dan satu imbang dengan total 13 poin.

Kendati demikian, di dunia sepak bola tidak ada yang tidak mungkin. Sebelum menjalani tugas pertamanya Luis Milla pun mengajak semua pihak untuk bersatu membuat Persib Bandung lebih baik lagi.

“Saya ingin semua bekerja bersama untuk satu tujuan,” kata Luis Milla.

Baca Juga: PROFIL PENGGANTI Sergio Alexandre di PSIS Semarang, Pelatih Muda Ini Jadi Pilihan Yoyok Sukawi, Cek Disini

Baca Juga: Petaka Persita Usai Nelson Alom Langgar Alfriyanto Nico, Penalti Halal untuk Helal Bawa Persija Petik 3 Poin

“Untuk mencapai itu, saya, pemain, staf dan tentunya suporter (bobotoh) harus bersama agar tim ini menjadi lebih kuat. Kita harus melangkah bersama,” lanjutnya.

Mantan pelatih Timnas U-21 Spanyol ini juga menyoroti timnya, Luis Milla berharap agar semua pemain Persib Bandung semakin solid agar bahu membahu memperbaiki prestasi Persib saat ini.

“Saya datang kesini untuk melakukan tugas dengan baik. Jadi, saya harap kolaborasi bersama pemain bisa menghasilkan sesuatu sesuai harapan kita semua,” pungkasnya.

Usai mengalami kekalahan dari Bali United di putaran keenam BRI Liga 1, Persib Bandung turun peringkat ke urutan ke-13.

Dari enam pertandingan terakhir, Persib Bandung mendapat 2 kemenangan, satu imbang, dan 3 kekalahan.***

 

Editor: Imam Rosidin

Sumber: persib.co.id Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler