Mengenal Khvicha Kvaratskhelia, Bintang Baru Napoli yang Disebut Sebagai ‘Maradona Georgia’

25 Oktober 2022, 16:40 WIB
Mengenal Khvicha Kvaratskhelia, Bintang Baru Napoli yang Disebut Sebagai ‘Maradona Georgia’/Twitter @FabrizioRomano /

 

PotensiBadung.com- Pemain baru Napoli Khvicha Kvaratskhelia menjelma menjadi bintang baru di skuad Azzurri musim ini.

Bersama Napoli, Khvicha Kvaratskhelia telah mencetak 7 gol dan 8 assists dari 15 penampilan di semua kompetisi.

Nama Khvicha Kvaratskhelia mulai diminati klub-klub besar Eropa setelah dirinya bersinar bersama klub Rusia, Rubin Kazan.

Baca Juga: Jadwal Persib Bandung vs Borussia Dortmund, Main di JIS atau GBLA, Persebaya Siap Ikut

Baca Juga: HANYA 2 Bahan! Ide Camilan yang Bisa Menghasilkan Cuan, Simak Resepnya

Kvicha Kvaratskhelia bermain untuk Rubin Kazan selama 2 musim dan mampu mencatatkan 9 gol dan 18 assists dari 73 penampilan.

Pada tahun 2021, Kvaratskhelia menempati peringkat ke-34 sebagai pemain sepak bola kelahiran tahun 2001 ke atas terbaik versi L’Equipe.

Ketika terjadi invasi yang dilakukan Rusia ke Ukraina, FIFA memperbolehkan pemain asing yang bermain di Liga Rusia untuk menunda kontraknya bersama klub Rusia sampai 30 Juni 2022.

Baca Juga: Ini Rangking Tim MLBB Terbaik di Dunia, 2 Tim Filipina mendominasi, RRQ ONIC EVOS Berapa?

Baca Juga: Orangtua WAJIB TAHU! Kenali 7 Tanda Bahaya pada Anak

Karena hal tersebut, Khvicha Kvaratskhelia kemudian dipinjamkan ke klub negara asalnya, Dinamo Batumi sampai akhir musim.

Kvaratskhelia kemudian sukses membawa Dinamo Batumi menjuarai Erovnuli Liga atau Liga Georgia.

Bersama Dinamo Batumi ia mampu catatkan 8 gol dan 2 assists dari 11 penampilan yang membuat Napoli tertarik dan mendatangkannya pada bursa transfer musim panas lalu.

Baca Juga: RESMI! Pendaftaran PPPK Guru 2022 Telah Dibuka, Daftar Segera, Simak Info Lengkapnya di Sini

Baca Juga: Nasib Liga 1 Tak Jelas, PSIS Semarang Sampaikan 3 Poin, Minta LIB Lakukan RUPS, Yoyok Sukawi: Mengenai KLB

Setelah ditinggal Lorenzo Insigne dan Dries Mertens, Azzurri memang membutuhkan sosok pengganti mereka di barisan lini depan.

Hal itu lah yang membuat mereka mau mendatangkan Kvicha Kvaratskhelia.

Dalam jumpa pers pertamanya dengan Napoli, Kvaratskhelia menegaskan bahwa ia tidak ingin menempatkan diri sebagai pengganti Lorenzo Insigne, tapi ia ingin tetap menjadi dirinya sendiri.

Baca Juga: AMBIGU! Begini Pendapat CEO PSIS Semarang soal KLB PSSI Pasca Tragedi Kanjuruhan, Warganet: Rak Ono Pendirian

Baca Juga: Nasib Liga 1 Tak Jelas, PSIS Semarang Sampaikan 3 Poin, Minta LIB Lakukan RUPS, Yoyok Sukawi: Mengenai KLB

Pelatih Napoli Luciano Spalletti mengatakan bahwa Khvicha Kvaratskhelia masih akan terus berkembang seiring performa apiknya sejauh ini.

“Dia tahu caranya mengambil bola dari lawan dan tahu di mana dia akan mencetak gol, bisa menembak dengan kaki kanan atau kirinya. Tapi dia masih bisa berkembang,” tutur Luciano Spalletti usai laga Napoli vs Monza.

Ketika banyak media yang membandingkan permainan Kvicha Kvaratskhelia dengan legenda Napoli Diego Maradona, Mantan pemain Rubin Kazan itu mengatakan bahwa dirinya akan mengerahkan seluruh kemampuannya untuk menjadi seorang pemain bintang bagi Napoli.

Baca Juga: 5 Pemain dengan Performa Terbaik di La Liga Bulan Ini, Nomor 3 Bangun dari Tidur Panjangnya

Baca Juga: Manchester United Dituduh Piers Morgan Menyebarkan Kebohongan Untuk Merusak Citra Ronaldo

“Saya tidak bisa disamakan dengan Maradona, tapi saya akan mengerahkan semua tenaga saya untuk menjadi pemain bintang untuk klub ini,” ucap pemain asal Georgia tersebut.

Di laga debutnya di Liga Champions saat Napoli melawan Liverpool, seorang Kvaratskhelia mampu merepotkan lini pertahanan The Reds yang dikawal Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, dan Andy Robertson.

Pada laga itu Kvaratskhelia juga berhasil menyumbangkan satu assists untuk gol Giovanni Simeone dalam kemenangan 4-1 Napoli atas Liverpool.

Kvicha Kvaratskhelia akan kembali beraksi pada saat Napoli melawan Rangers dalam lanjutan Liga Champions pada Kamis, 27 Oktober 2022 dini hari.***

 

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Eurosport

Tags

Terkini

Terpopuler