5 Tim Favorit Juara Europa League Musim Ini, Nomor 3 Kampiun Edisi 2016-17

27 Oktober 2022, 21:17 WIB
5 Tim Favorit Juara Europa League Musim Ini, Nomor 3 Kampiun Edisi 2016-17 /Vidio.com

PotensiBadung.com - Europa League musim 2022-23 akan semakin seru setelah sejumlah raksasa sepak bola Eropa yang tersingkir dari fase grup Liga Champions tampil di sini.

Bahkan beberapa tim besar tersebut sudah beberapa kali mencicipi gelar Liga Champions. Sangat aneh memang menyaksikan mereka tampil di level sekelas Europa League.

Level kompetisi Europa League ini tentu saja akan semakin tinggi menjelang babak-babak akhir kompetisi sepak bola kasta tertinggi kedua di Eropa tersebut.

Berikut ini adalah 5 tim yang digadang-gadang menjadi favorit untuk mengangkat trofi Europa League pada musim ini.

Baca Juga: Profil Profesor KB,Caster MPLI 2022 Raih Nominasi Best Talent MPL ID S10 Pernah Ditawari Latih EVOS & Bigetron

Baca Juga: Europa League: Link Live Streaming Manchester United vs Sheriff

Juventus

Massimiliano Allegri sedang berada dalam tekanan besar setelah gagal membawa Juventus melaju ke babak knockout Liga Champions.

Bianconeri menelan empat kekalahan dalam lima laga di fase grup. Kekalahan menyakitkan 4-3 dari Benfica di matchday ke-5 membuat Juventus harus puas berada di posisi ketiga Grup H dan turun kasta ke Europa League.

The Old Lady bisa menjadikan ajang Europa League ini untuk mengembalikan rasa percaya diri mereka. Apalagi Paul Pogba diberitakan sudah mulai berlatih bersama tim.

Hal tersebut tentu saja menjadi suntikan moral yang sangat berharga bagi tim asuhan Allegri terutama untuk memperkuat lini tengah mereka yang selama ini menjadi titik lemah.

Baca Juga: Profil Profesor KB,Caster MPLI 2022 Raih Nominasi Best Talent MPL ID S10 Pernah Ditawari Latih EVOS & Bigetron

Baca Juga: Europa League: Link Live Streaming Manchester United vs Sheriff

Apabila masih menampilkan performa seperti saat ini, jangan harap Juventus bisa melangkah jauh.

Namun jika tim sudah mulai menunjukkan kualitas mereka yang sebenarnya, bukan tidak mungkin mereka menjadi yang terbaik di akhir musim.

Atletico Madrid

Drama terjadi ketika Atletico Madrid menyia-nyiakan peluang untuk menang kala melawan Bayer Leverkusen di matchday ke-5 fase grup Liga Champions.

Los Rojiblancos mendapatkan hadiah penalti jelang laga usai setelah dua pemain Leverkusen melakukan handball di kotak penalti.

Namun penalti yang dieksekusi oleh Yannick Carrasco bisa dimentahkan oleh kiper Leverkusen Lukas Hradecky sebelum Saul Niguez menyambut bola muntahan dan membentur mistar gawang.

Tim asuhan Diego Simeone tersebut memang tampil kurang meyakinkan di awal musim. Namun kini perlahan sudah mulai menemukan performa terbaik.

Mereka tetap menjadi sebuah tim yang susah ditembus pertahanannya dan itulah mengapa Antoine Griezmann dan kawan-kawan memiliki peluang untuk menjuarai Europa League.

Manchester United

Manchester United semakin konsisten di bawah asuhan Erik ten Hag. Meskipun sempat terjungkal di tangan Manchester City, namun Bruno Fernandes dan kawan-kawan sukses memetik hasil positif atas rival-rival di enam besar.

Kekuatan United pada musim ini terletak pada lini serang yang sangat berbahaya dan juga para gelandang yang tampil sesuai dengan apa yang diinginkan oleh Ten Hag.

Mereka menjelma sebagai sebuah tim yang berbeda musim ini. Keberuntungan yang seakan hilang pada musim lalu seolah kembali pada musim ini.

Barcelona

Meskipun cukup menggeliat di bursa transfer musim panas lalu, Barcelona sangat tertatih di Liga Champions.

Mereka cukup konsisten di kancah domestik namun susah payah ketika melawan tim dengan kekuatan yang setara dengan mereka.

Setelah menelan dua kekalahan dari Bayern Munich dan sekali dari Inter Milan di fase grup, Los Cules akhirnya harus puas berada di posisi ketiga Grup C dan lengser ke Europa League.

Kedalaman skuad memang menjadi permasalahan mereka musim ini. Namun di turnamen ini, Barcelona diprediksi bisa berbicara banyak mengingat calon lawan mereka kualitasnya berada di bawah mereka.

Arsenal

Performa Arsenal sejak awal musim 2022-23 sangat meyakinkan. Tim asuhan Mikel Arteta itu menjelma menjadi sebuah tim yang mengesankan untuk disaksikan.

The Gunners ini menjadi pemuncak klasemen di Premier League dan juga di Grup A Europa League. Bukayo Saka dan kawan-kawan baru merasakan satu kali kekalahan di seluruh kompetisi pada musim ini.

Arsenal memang diprediksi akan melaju cukup jauh di Europa League musim ini. Mereka adalah tim yang kuat dalam bertahan, memiliki gelandang yang saling mengisi, dan mengerikan di lini serang.

Trofi Europa League akan sangat berarti untuk skuad Arsenal sebagai bekal mendominasi kancah Eropa dalam beberapa tahun mendatang.***

Editor: Imam Reza

Sumber: Sportskeeda

Tags

Terkini

Terpopuler