Viktoria Plzen Vs Barcelona: Gengsi El Barca di Laga Perpisahan

1 November 2022, 14:40 WIB
Barcelona gugur dari Liga Champions dan harus ke UEL. /Nacho Doce/Reuters

PotensiBadung.com – Viktoria Plzen Vs Barcelona akan menjadi laga gengsi bagi tim tamu untuk memberikan yang terbaik di matchday terakhir Grup C yang akan mentas di Doosan Arena, Selasa 2 November, pukul 03.00 WIB.

Barcelona yang saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara La Liga menunjukkan performa yang sangat impresif di kancah domestik pada musim ini.

Barcelona baru saja memetik kemenangan penting atas tuan rumah Valencia dengan skor tipis 1-0 akhir pekan lalu.

Baca Juga: Luis Suarez Saingi Cristiano Ronaldo di Piala Dunia 2022? Bawa Nacional Juara Liga Uruguay Kalahkan Liverpool

Baca Juga: PSIS Semarang Resmi Berpisah dengan Pelatih Kiper Rory Grand di Tengah Ketidakjelasan Kompetisi

Tampaknya Barcelona pun akan meneruskan catatan impresif tersebut pekan ini kala bertandang ke Viktoria Plzen.

Sementara itu, Viktoria Plzen juga cukup moncer pada musim ini setelah menguasai puncak klasemen Czech First League.

Akhir pekan lalu Viktoria Plzen juga sukses memetik tiga poin kala menumbangkan Zlin tiga gol tanpa balas.

Baca Juga: Coach Rory Grand OGAH Terima Penawaran Kontrak Baru PSIS Semarang, Ini Alasannya

Baca Juga: 5 Negara yang Dilarang Tampil di Piala Dunia, Salah Satunya Juara 4 Kali

Plzen pun harus menunjukkan performa yang konsisten jika ingin memberikan salam perpisahan yang pahit bagi Barcelona.

Berbicara soal rekor pertemuan antara kedua tim, Barcelona memiliki torehan mentereng melawan Viktoria Plzen.

Los Cules mencatatkan tiga kemenangan dalam tiga laga melawan tim asal Republik Ceko tersebut.

Baca Juga: Federico Valverde Bercerita Tentang Hari Pertamanya Datang ke Real Madrid: Sempat Merasa Minder

Baca Juga: CONGRATS! Eks Pelatih PSIS Semarang Sergio Alexandre Umumkan Klub Baru, Resmi Jadi Juru Taktik Tim UEA

Raksasa Catalan tersebut juga menorehkan catatan impresif dengan menggelontorkan 11 gol dalam tiga laga tersebut di Liga Champions dan hanya kemasukan satu gol.

El Barca baru dua kali melawat ke kandang Plzen di kompetisi Liga Champions dalam sejarah kedua tim. Laga sebelumnya diwarnai dengan hat-trick yang dicetak oleh Lionel Messi kala itu.

Melawan tim asal Rep Ceko pun Barcelona menorehkan rekor tak terkalahkan di Liga Champions dengan catatan enam kemenangan dari tujuh laga dan mencetak 20 gol.

Baca Juga: VIRAL Pementasan Calonarang dengan 108 'Mayat' Watangan di Tabanan, Pecahkan Rekor Muri

Baca Juga: Pelatih Bali United Ungkap Faktor Keberhasilan Pesepakbola asal Brazil di Indonesia

Sementara Viktoria Plzen hanya mampu memetik satu kemenangan dalam sembilan laga melawan wakil Spanyol di kompetisi Eropa dan hanya mencatatkan dua hasil imbang.

Bagi Barcelona, untuk kedua kalinya secara beruntun mereka gagal melangkah ke babak knockout Liga Champions setelah 19 musim berkiprah.

Tim asuhan Xavi Hernandez ini memiliki kedalaman skuad yang cukup baik namun langkah mereka harus terhenti di fase grup Liga Champions musim ini.

Tim asal Catalan ini harus menjaga gengsi dan harga diri mereka untuk terus melanjutkan tren positif melawan Viktoria Plzen di Liga Champions.

Baca Juga: GERAM! Suporter PSIS Semarang Tagih Janji Pelatih Tetap, Manajemen Justru Datangkan Sosok Rp2,17 M

Baca Juga: 4 Pemain PSIS Semarang dengan Followers Instagram Terbanyak, Nomor 1 Melebihi Klub

Viktoria Plzen memang menunjukkan performa yang impresif di kompetisi domestik namun membutuhkan keajaiban untuk bisa menjungkalkan tim dengan raihan lima gelar Liga Champions tersebut.

Barcelona diprediksi akan membawa tiga poin dari Rep Ceko dengan impresif dan melewati laga terakhir mereka dengan ciamik.***

 

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Sportskeeda

Tags

Terkini

Terpopuler