Bawa AS Roma Lolos ke Playoff Liga Eropa, Jose Mourinho: Para Hiu Bakal Datang

4 November 2022, 10:40 WIB
Bawa AS Roma Lolos ke Playoff Liga Eropa, Jose Mourinho: Para Hiu Bakal Datang /

PotensiBadung.com – Juru racik AS Roma, Jose Mourinho kembali menyinggung “hiu-hiu gagal” Liga Champions usai membawa timnya lolos ke babak playoff 16 besar Liga Eropa 2022.

Roma memastikan satu tiket ke babak gugur Liga Eropa 2022 usai menggasak Ludogorets Razgard dengan skor 3-1 pada laga terakhir Grup C di Stadion Olimpico.

Akan tetapi, AS Roma harus puas berada di posisi runner up setelah Real Betis memastikan lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Eropa.

Itu berarti, Roma akan bermain dalam dua laga playoff menghadapi satu dari delapan tim yang gugur di Liga Champions.

Baca Juga: Belajar Attitude dari Hal Sederhana

Jose Mourinho yang sempat menyebut Barcelona sebagai “hiu-hiu gagal” di Liga Champions kembali menyinggung hal tersebut.

“Di babak playoff akan ada tim dengan level yang lebih tingg, itu adalah kebanggaan untuk lolos, sekarang hiu-hiu akan datang,” ucap Mourinho dari Sky Sports Italia.

Kemudian, Mourinho mengatakan jika pertandingan melawan Ludogorets tidak mudah. Serigala Roma bahkan harus tertinggal 0-1 di babak pertama.

AS Roma yang butuh kemenangan sempat tertekan usai tim tamu mengejutkan tuan rumah di menit 42.

Baca Juga: Taktik Radikal Erik Ten Hag: Harry Maguire Jadi Ujung Tombak di Laga Real Sociedad vs MU

Tim asal ibu kota tersebut mampu bangkit usai Lorenzo Pellegrini (56’ P, 65’ P) dan Nicolo Zaniolo (85’) tampil sebagai pahlawan Roma.

“Itu adalah pertandingan yang sangat sulit, mereka tahu cara bermain dan mereka memiliki orang-orang dengan kreativitas dari kecepatan dan dapat mencetak gol,” tambah Jose Mourinho.

“Ini bukan tim yang mudah untuk dihadapi tetapi babak kedua kami mempertaruhkan segalanya dan masuk dengan sikap dan permainan dan intensitas yang berbeda.”

“Karakteristik Zaniolo banyak membantu kami, gol tiba dan setelah itu adalah emosi yang menyelesaikan sisanya tetapi kami harus bermain lebih baik dan mengelola lebih baik,” tutup Mourinho.***

 

 

Editor: Imam Reza

Sumber: Sky Sport Italia

Tags

Terkini

Terpopuler