Hasil Piala Presiden Esports MLBB EVOS Legends Vs RRQ Hoshi, Jungle Ling Albertt Benamkan Harapan Macan Putih

10 November 2022, 22:10 WIB
Hasil Piala Presiden Esports MLBB EVOS Legends Vs RRQ Hoshi, Jungle Ling Albertt Benamkan Harapan Sang Macan Putih /

PotensiBadung.com- Piala Presiden Esports 2022 untuk Cabang MLBB sudah masuk di hari kedua match terakhir pada babak perempat final ini.

Pada tiga pertandingan penyisihan sebelumnya, Tim Sena pada pertandingan pertama berhasil mengalahkan Noctua ICON dengan skor 2-1.

Kemudian dilanjutkan pada pertandingan kedua yang mempertemukan antara Bigetron Alpha Vs Rebellion Zion.

Pada pertandingan tersebut Rebellion Zion disingkirkan oleh Bigetron Alpha dengan skor telak 2-0, hal itu membuat Bigetron Alpha lolos ke babak Semi Final melawan Sena pada Jum'at (11 November 2022).

Baca Juga: Liga 1 Akan Dimulai Tanggal 18 November? Jangan Salah Ini Kata Menpora, Persib vs Persija Bersiap

Di Hari selanjutnya match ketiga babak perempat final yang mempertemukan antara Alter Ego Esports Vs ION Beta.

Pada pertandingan tersebut berhasil dimenangkan oleh anak-anak Beta dengan skor 1-2. Hal tersebut memastikan dua perwakilan Bigetron yakni Alpha dan Beta lolos ke babak Semi Final Piala Presiden Esports 2022.

Untuk pertandingan terakhir mempertemukan dua tim besar Indonesia yakni RRQ Hoshi Vs EVOS Legends.

Kedua tim pada pertandingan ini benar-benar memperlihatkan kengototannya, dan terbukti game diakhiri dengan tiga ronde (best of three series).

Baca Juga: DISOROT DUNIA, Elkan Baggot Lawan Manchester United, Liverpool, Man City di 16 Besar? Shin Tae yong Sumringah

Berikut susunan skuad dari masing-masing tim yang bertanding yakni RRQ Hoshi Vs EVOS Legends:

EVOS Legends: Dreams (Roamer), Ferxicc (Jungler), Hijumee (Mid Laner), Saykots (Exp Laner), dan Branz (Gold Laner).

RRQ Hoshi: Vynn (Roamer), R7 (Exp Laner), Albertt (Jungler), Skylarr (Gold Laner), dan Clayy (Mid Laner).

Berikut jalannya pertandingan antara EVOS Legends Vs RRQ Hoshi dalam perebutan tiket semifinal piala presiden Esports 2022 Cabang Mobile Legends:

Game 1: Game pembantaian untuk EVOS Legends, Bennedeta Jungler dari Albertt dan Beatrix dari Skylar kalahkan sang macan putih

Permainan Pickoff yang ditunjukkan oleh Dreams yang menggunakan Kadita masih belum efektif untuk mengalahkan RRQ Hoshi yang menggunakan hero-hero tabrakannya.

Sebaliknya, RRQ Hoshi yang membawa Bennedeta diarah Jungler dan Beatrix benar-benar membuat EVOS Legends tidak bisa berbuat banyak.

Gusion yang dipakai Ferxicc tidak efektif, dimana pada early game sampai mid game saja dia harus mati sebanyak tiga kali dan hal tersebut sangat menguntungkan untuk RRQ Hoshi.

Game satu ini ditutup dengan kemenangan RRQ Hoshi atas EVOS Legends (1-0) dengan point kill yang sangat timpang yakni 15-2.

Game 2: Permainan Agresif tabrak gaming dari EVOS Legends tumbuhkan asa digame kedua.

Permainan Agresif yang diperlihatkan EVOS Legends dengan Pharsa, Gusion, Lolita, dan Bennedeta sangat menyulitkan RRQ Hoshi pada game kedua ini.

RRQ Hoshi yang menggunakan Wanwan yang dipakai Skylar tidak bisa mendapatkan item yang diinginkan karena selalu ditekan dan menjadi bulan-bulanan para pemain EVOS Legends.

Pada game kedua ini ditutup dengan kemenangan EVOS Legends (1-1) dan menumbuhkan asa EVOS Legends untuk lolos ke babak Semifinal Piala Presiden Esports 2022.

Game 3: Jungle Ling dari Albertt benar-benar menggila, dengan delapan point kill hapuskan harapan sang macan putih.

Ling yang dipakai oleh Albertt benar-benar menggila pada pertandingan ini, Albertt benar-benar menunjukkan performa terbaiknya dan memperlihatkan tajinya sebagai user Ling terbaik di Indonesia.

Skylar yang juga dua kali memakai Hero signaturenya yakni Beatrix juga dominan diarah Gold Lane melawan Branz yang menggunakan Claudenya.

Tekanan dari RRQ Hoshi yang begitu intens kearah pertahanan EVOS Legends membuat sang macan putih tidak berdaya.

Gap gold yang terlalu jauh juga menjadi akibatnya sehingga EVOS Legends harus kalah dari RRQ Hoshi dengan skor tipis (2-1).***

 

Editor: Imam Reza

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler