Cristiano Ronaldo Dikabarkan Sudah Tidak Diinginkan MU, Varane: Apapun Keputusan Klub, Kami Menerimanya

17 November 2022, 11:10 WIB
Cristiano Ronaldo Dikabarkan Sudah Tidak Diinginkan MU, Varane: Apapun Keputusan Klub, Kami Menerimanya/Instagram cristiano /

PotensiBadung.com - Kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo dikabarkan sudah tidak diinginkan oleh rekan setimnya di Manchester United.

Cristiano Ronaldo merasa ingin disingkirkan dari skuad saat Liga Inggris musim 2022-2023 dilanjutkan kembali setelah Piala Dunia 2022 Qatar.

Cristiano Ronaldo juga secara terus terang mengungkapkan hubungannya dengan Manchester United dan Erik ten Hag sedang buruk.

Baca Juga: Diminta untuk Menjajal Desmosedici GP23, Valentino Rossi Mengaku Tidak Tertarik

Baca Juga: Cristiano Ronaldo: ‘Gendong’ MU Musim Lalu, Dikhianati Musim Ini, Ini Dia Capaian CR7 di Musim 21/22

Ronaldo merasa dirinya dikhianati oleh Manchester United melalui wawancara bersama Piers Morgan pada Minggu, 13 November 2022.

Pemain berusia 37 tahun tersebut juga mengungkapkan bahwa petinggi klub dan Erik ten Hag mencoba untuk memaksanya keluar dari Old Trafford.

Ronaldo juga mengakui dirinya tidak menghormati Erik ten Hag sebagai pelatih Setan Merah.

Setelah wawancara kontroversialnya tersebut pihak dari Manchester United ingin segera menemukan cara melepas Ronaldo usai Piala Dunia agar tidak kembali ke Old Trafford.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Diyakini TIDAK AKAN Main untuk Manchester United Lagi, Para Pemain Sudah Tidak Nyaman

Baca Juga: Mengenal 8 Stadion Piala Dunia 2022 Qatar, Ada Stadion yang Mirip Topi Tradisional Timur Tengah

Dikutip melalui laman Daily Mail, suasana tidak akan membaik setelah pernyataan Ronaldo yang mengkritik sikap beberapa pemain muda dan hanya mengatakan rekan setimnya di Timnas Portugal, Diogo Dalot yang diprediksi akan memiliki karir panjang hingga level teratas.

“Rasa lapar mereka berbeda. Saya pikir perjuangan mereka lebih mudah. Semuanya mudah, mereka tidak menderita dan tidak peduli,” ucap Ronaldo kepada Piers Morgan.

“Jika Anda bertanya mengenai apa yang saya lihat di Manchester United, mungkin Diogo Dalot merupakan pemain yang menjadi perhatian. Dia masih muda namun dirinya sangat profesional,” ujarnya.

Baca Juga: Retno Marsudi dan Sri Mulyani: 2 Perempuan Hebat Dampingi Jokowi di G20, Ari Dwipayana Ungkap Keberhasilannya

Baca Juga: Skuad Resmi Tim Nasional Tunisia Untuk Piala Dunia 2022 Qatar, Diperkuat Wonderkid Manchester United

“Saya yakin dia akan memiliki karir panjang di sepakbola. Kami juga memiliki beberapa lagi, mungkin Lisandro Martinez,” ujarnya menambahkan.

Melalui wawancara dengan Piers Morgan, mantan pemain Juventus tersebut juga mengatakan bahwa dirinya hampir bergabung dengan Manchester City sebelum Manchester United membawanya kembali musim lalu.

Ronaldo juga mempertanyakan keputusan klub yang memecat Ole Gunnar Solskjaer kemudian diganti oleh Ralf Rangnick.

Baca Juga: Legenda Brasil Prediksi Timnas Brasil Juara Piala Dunia 2022 dan sebut Qatar Bakal Sampai Perempat Final

Baca Juga: Resmi! Skuad Denmark Umumkan 26 Pemain Terbaiknya Untuk Piala Dunia 2022 Qatar

Rekan setim Cristiano Ronaldo di Manchester United, Raphael Varane ikut angkat bicara mengenai permasalahan tersebut pada Rabu, 16 November 2022.

“Jelas itu akan mempengaruhi kami karena kami mengikuti apa yang terjadi,” ucap Varane

“Kami mencoba menenangkan situasi dengan cara kami sendiri dan tidak terlalu ikut terlibat,” ujarnya.

Baca Juga: Kondisi Karim Benzema Mulai Membaik, Sinyal Positif untuk Timnas Prancis Jelang Piala Dunia 2022 Qatar

Baca Juga: Presiden Jokowi Menyampaikan Indonesia Siap Menjadi Tuan Rumah Ajang Olimpiade 2036

“Saat pemain bintang seperti Cristiano, terlebih lagi kami mencoba mengambil jarak, artinya tim ini tidak mencoba mengubah situasi sendirian, kami merupakan bagian dari kolektif,” ucap Varane melanjutkan.

“Apa yang saya inginkan adalah yang terbaik untuk tim ini, jadi apapun keputusan klub, kami akan menerimanya,” tutup Varane.***

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Daily Mail Piers Morgan Uncensored

Tags

Terkini

Terpopuler