PSIS Kenang Momen Naik Kasta Liga 1, Netizen Berikan Wejangan dan Konsisten Suarakan Ini

28 November 2022, 17:08 WIB
PSIS Kenang Momen Naik Kasta Liga 1, Netizen Berikan Wejangan dan Konsisten Suarakan Ini /PSIS

PotensiBadung.com – PSIS Semarang mengenang momen laga pamungkas di Liga 2 2017. Kemenangan Martapura FC itu mengantarkan klub asal Kota Semarang itu naik ke kasta tertinggi, Liga 1 Indonesia.

Namun, momen yang menjadi sejarah bagi Perjalan PSIS Semarang itu oleh Netizen tetap menyuarakan tuntutannya.

“Tangis haru pecah di tanggal 28 November 2017. Setelah berjuang di Liga 2, tiket terakhir Liga 1 akhirnya dapat kami amankan,” tulis Instagram PSIS Semarang.

Baca Juga: Luis Milla Plototin Kebobolan Persib vs Persikabo, Sebut Hal Disukai Eks Pelatih Timnas itu

Baca Juga: Jadwal Baru Lanjutan Liga 1 Dirilis, Laga Tunda Persib Bandung vs Persija Kapan dan Live di Mana?

“Perebutan bak laga final untuk gambarkan laga kami saat hadapi Martapura FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.”

“On this day, PSIS Semarang promosi ke Liga 1,” tulisnya lagi.

Unggahan PSIS Semarang itu juga dibarengi dengan kenangan Netizen saat menyaksikan laga PSIS Semarang vs Martapura FC (kini Dewa United).

“Masih teringat jelas ketegangan saat menyaksikan pertandingan itu. Salah satu pertandingan paling seru dengan 10 gol tercipta selama 120 menit.

Baca Juga: PT LIB Resmi TUNDA Jadwal BRI Liga 1 Desember 2022, Gagal Yakinkan Pemerintah?

Baca Juga: Eks pelatih PSIS Imran Nahumarury Ikuti Lisensi AFC Pro, Resal Octavian Turut Serta?

Kemenangan yang membawa lambang tugu muda kembali ke kasta tertinggi sepakbola indonesia. Dengan tangis haru yang pecah saat peluit akhir dibunyikan.

Sungguh sebuah perjuangan yang sangat luar biasa dan semoga semangat itu masih ada serta bisa membawa laskar mahesa jenar kembali menjadi jawara liga untuk yang kedua kalinya,” tulis @iam12eza.

Netizen lainnya justru banyak yang menyuarakan agar PSIS Semarang komitmen membesarkan klub dan menjadi klub kuat dari Jawa Tengah.

Baca Juga: USA Vs Iran Piala Dunia 2022 Qatar: Laga Berbau Isu Politik, Ulangan Prancis 1998

Baca Juga: Happy Asmara Ungkap Alasan Putus dengan Denny Caknan, Sampai Pernah Block Instagram, Ini Penyebabnya

“Nostalgia itu perlu, PSIS tim besar udah sukses mencapai liga 1 , yang terpenting saat ini fokus dan kerja keras,

Semua pemain dibayar tidak ada bagus jelek semua sama , ayoo kita bersama -sama mensolidkan tim ini,” kata @irwan99_k dengan tagar Yoh Iso Yoh.

  “Semua punya masa lalu, yang manis yang pahit, yang bikin senang, yang bikin sedih yang bikin bangga ataupun yang bikin kecewa,” kata @mr_gazeng.

Baca Juga: Terus Berpacu Sembuhkan Cederanya, Neymar Gunakan Teknologi NASA demi Timnas Brasil

Baca Juga: Ternyata Ini Cita-Cita Happy Asmara Sebelum Banting Setir Jadi Artis, Terpaksa Putus Kuliah Karena...

Namun itu semua hanya masa lalu,  yang paling penting kata dia, adalah menatap masa depan PSIS Semarang.

“Tapi itu masa lalu. Kita tatap PSIS di masa sekarang, masih terseok seok, asisten pelatih banyak tapi bicara pelatih kepala. (titik-titik). Semua management diam membisu seribu bahasa,” kata @mr_gazeng lagi.***

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: PSIS

Tags

Terkini

Terpopuler