Vitinho Susul Carlos Fortes, PSIS Semarang Tanpa 3 Penyerang Hadapi Bhayangkara FC, 21 Skuad Away Mahesa Jenar

27 Februari 2023, 10:40 WIB
Vitinho Susul Carlos Fortes, PSIS Semarang Tanpa 3 Penyerang Hadapi Bhayangkara FC, 21 Skuad Away Mahesa Jenar /@psisfcofficial

PotensiBadung.com - PSIS Semarang dipastikan kehilangan para penyerangnya dalam pertandingan away menghadapi Bhayangkara FC pada Rabu, 1 Maret 2023.

Saat ini PSIS Semarang telah memboyong sebanyak 21 pemain ke Cikarang menuju markas Bhayangkara FC.

Beberapa penyerang PSIS Semarang yang absen seperti Carlos Fortes, Vitinho hingga striker lokal Hari Nur. Ketiganya mengalami cedera.

Begitu juga dengan Wahyu Prasetyo yang juga harus absen karena cedera.

Baca Juga: 2 Pemain Absen, Persebaya Surabaya Boyong 22 Skuad ini Hadapi RANS Nusantara FC

Vitinho penyerang asing yang baru didatangkan pada putaran kedua harus menyusul rekannya Carlos Fortes.

Vitinho mengalami cedera hamstring pada pertandingan menghadapi Persita Tangerang di pekan ke-27 BRI Liga 1.

Pemain asal Brasil ini diturunkan sebagai starter namun ditarik keluar lapangan lebih awal yakni di menit ke-20 karena cedera.

“Kondisi Vitinho kemarin kita tarik keluar lapangan karena ada keluhan nyeri pada paha belakang atau hamstring, hari ini dia masih mengeluhkan rasa sakit,” kata dokter tim PSIS Semarang, Muhammad Hovi, dikutip dari laman resmi klub Senin, 7 Februari 2023.

Baca Juga: Kalah 4 Kali Beruntun, Seto Nurdiantoro Siap Mundur dari PSS Sleman, Singgung Mental Pemain

Ia mengatakan selanjutnya akan dilakukan observasi pada cedera Vitinho oleh dokter tim dan dokter ortopedi PSIS Semarang.

“Insya Allah besok akan kita lakukan periksaan lanjut MRI atau USG otot dirumah sakit dan kita akan konsultasikan ke dokter ortopedi dan kemungkinan besar akan absen melawan Bayangkara FC. Mohon doanya untuk seluruh pendukung PSIS supaya Vitinho segera pulih dan bermain lagi,” lanjutnya.

Berikut 21 Skuad PSIS Semarang yang diboyong ke Cikarang lawan Bhayangkara FC.

1. Adi Satryo

2. Redondo

3. Brandon

4. Meru Kimura

5. Dewangga

6. Ihsan

7. Bayu Fiqri

8. Taufik

9. Fredyan

10. Luthfi

11. Ryo Fuji

12. Reza

13. Delfin

14. Septian David

15. Vedha

16. Wawan

17. Riyan

18. Marukawa

19. Oktafianus

20. Rizky Dwi

21. Farrel.***

Editor: Imam Reza

Sumber: psis.co.id PSIS Official

Tags

Terkini

Terpopuler