Aji Santoso Konfirmasi Kehadiran Pemain Asing Persebaya Surabaya

18 Mei 2023, 13:54 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso /Dimas

PotensiBadung.com – Persebaya Surabaya dibawah komando pelatih kepa Aji Santoso telah mengumpulkan empat pemain asing.

Sementara sesuai rencana, Liga Indonesia 2023/2023 koita pemain asing akan bertambah menjadi 5+1 dari sebelumnya 4+1.

Aji Santoso pun mengatakan jika pemain asing seluruhnya sudah sepakat. Empat diantaranya adalah Ze Valente, Paulo Victor, Sho Yamamoto dan Bruno Moreira.

“Pemain asing sudah fix semua, sudah oke tinggal menunggu kedatangannya,” kata Aji Santoso, dilansir dai dari Liga Indonesia baru 18 Mei 2023.

Baca Juga: Bali United Disebut Doyan Pemain Tua,  Stefano Cugurra Bongkar Kriteria Pemain

Baca Juga: Wonderkid Persib Bandung Beckham Putra Balas Hujatan Netizen: Hanya Diam dan..

Pelatih berlisensi AFC Pro itu mengatakan, pihaknya memastikan pemain asing akan bergabung dengan tim Bajul Ijo sebelum pemusatan latihan digelar.

Sejauh ini hanya Bruno Moreira yang sudah bergabung mengikuti sesi latihan tim sejak pekan lalu. 

Aji Santoso mengaku soal pemain asing terutama dua tambahan pemain asing baru, ia mengatakan bahwa telah menjalin kesepakatan.

Dalam waktu dekat semua pemain asing akan segera tiba di Surabaya untuk mengikuti TC tim.

“Saya nanti melakukan pemusatan latihan setelah semua pemain hadir, kalau belum hadir tidak ada pemusatan latihan,” katanya.

Baca Juga: Persebaya vs Bali United di Hut Kota Surabaya, Stefano Cugurra Siapkan Serdadu Tridatu

Baca Juga: Pulang Bawa Medali Emas SEA Games, Timnas U-22 Indonesia Akan Diarak, Ini Waktu dan Rutenya

untuk jadwal TC, lanjut dia, akan dilakukan di minggu kedua bulan Juni 2023 sambil menunggu seluruh pemain bergabung.

 “Mungkin nanti di awal-awal Juni, kami baru melakukan pemusatan latihan menunggu semua pemain hadir,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Aji Santoso mengatakan tim pelatih Persebaya telah memberi rencana program TC kepada Manajemen Persebaya. 

Kemungkinan TC akan digelar selama 10 hari yang menurut juru taktik berusia 53 tahun itu sudah ideal untuk membangun kerangka kekuatan tim di musim depan.

Mengingat target yang diberikan manajemen musim depan adalah menjadi juara ia mengaku ingin membangun kekuatan tim secara keseluruhan baik aspek fisik maupun taktik.

Sehingga ia menginginkan semua pemain Persebaya lekas berkumpul terutama pemain asing.

Karena mayoritas pemain lokal sudah bergabung mengikuti sesi latihan tim sejak pekan lalu.

“Saya ingin benar-benar fokus meningkatkan kualitas tim, baik segi fisik maupun taktikal,” tandas Aji Santoso. ***

Editor: Imam Reza

Sumber: Liga Indonesia Baru

Tags

Terkini

Terpopuler