Kabar Gembira untuk Suporter dan Sepakbola Indonesia, Izin Liga 1 Segera Terbit Maksimal Lusa

- 25 Mei 2021, 07:20 WIB
Suporter Timnas Indonesia.
Suporter Timnas Indonesia. /ANTARA/


POTENSI BADUNG - Setelah setahun lebih Indonesia tanpa sepakbola resmi di Liga 1 dan 2, kini kompetisi untuk liga tertinggi itu bakal segera digulirkan lagi dalam hitungan bulan.

Kemungkinan bergulirnya liga resmi sepakbola ini setelah Kepolisian segera mengeluarkan izin penyelenggaraan kompetisi Liga 1.

Rencananya, surat tersebut terbit paling lambat pada 27 Mei 2021, atau besok lusa.

Baca Juga: Sering Disalahpahami Bukan dari Indonesia, Bali United Usung Tagar Ini di Piala AFC 2021

Kepastian segera turunnya izin untuk sepakbola Indonesia itu setelah rapat koordinasi terkait pengkajian pemberian rekomendasi dan izin keramaian di Kantor Kemenpora, Senayan, Senin 24 Mei 2021.

Hal tersebut disampaikan Asops Kapolri, Irjen Imam Sugianto dalam keterangannya kepada awak media.

"Bahwa perizinan sekarang sedang berproses karena pihak LIB sudah mengajukan permohonan penyelenggaraan Liga 1 dan Liga 2 sebelum bulan puasa. Sekarang sedang berproses," kata Imam dalam jumpa persnya, Senin 24 Mei kemarin dilansir PMJ News.

Baca Juga: Siap-siap, 5 Hari Lagi Seleksi CPNS 2021 Dibuka, Ini Jadwal Tahapan Tes hingga Pengumuman

"Sekarang kita berdoa semua, mudah-mudahan paling lambat nanti tanggal 27 Mei surat izin keramaian dalam rangka menyelenggarakan Liga 1 dan Liga 2 sudah bisa kita keluarkan," imbuhnya.

Kata dia proses yang dimaksud saat ini di antaranya kelengkapan persyaratan rekomendasi-rekomendasi terutama dari wilayah yang akan menyelenggarakan Liga 1 dan Liga 2.

Menyoal pengamanan, kata Imam, belajar dari turnamen Piala Menpora itu akan menjadi acuan pihaknya dalam memberikan keamanan.

Halaman:

Editor: Mifta Putra

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x