Sering Disalahpahami Bukan dari Indonesia, Bali United Usung Tagar Ini di Piala AFC 2021

- 25 Mei 2021, 05:42 WIB
Bali United bersiap tampil di Piala AFC 2021
Bali United bersiap tampil di Piala AFC 2021 /


POTENSI BADUNG - Bali United menganggap dunia internasional kadang salahpaham mengenai Bali yang dianggap negara tersendiri dan bukan dari bagian Indonesia.

Berangkat dari kesalahpahaman itulah, kini manajemen Bali United meluncurkan tagar penegas jika Bali dan Bali United adalah bagian dari Indonesia.

Manajemen memanfaatkan pagelaran Piala AFC 2021 sebagai ajang kembali menegaskan jika Bali dan Bali United adalah bagian dari Indonesia.

Baca Juga: Kode Redeem Mobile Legends Hari Ini 25 Mei 2021, Baru dan Masih Bisa Diklaim

Seperti diketahui Bali United akan berkompetisi di Asia dan langsung dimulai di babak penyisihan grup AFC Cup yang akan digelar di bulan Juni mendatang.

Saat ini tim terus mempersiapkan diri melalui berbagai program latihan yang telah berlangsung sejak bulan Februari lalu.

Seluruh persiapan ditujukan untuk semakin mematangkan tim dalam menghadapi persaingan di kompetisi Asia.

Baca Juga: Artis Ini Beberkan Kronologi Lengkap Kasus Tabrak Lari Mantan Menteri Roy Suryo, Malah Dilaporkan Polisi

Tim berjuluk Serdadu Tridatu tergabung di Grup G bersama Hanoi FC (Vietnam), Boeung Ket FC (Kamboja), serta pemenang laga play-off antara Chanthabouly FC (Laos) dan Kasuka FC (Brunei).

Dilansir dari laman resmi klub Bali United Selasa 25 Mei 2021, dalam kompetisi kali ini Bali United mengusung kampanye dengan tagar bertema #HereForIndonesia dalam partisipasi di AFC Cup 2021 ini.

Halaman:

Editor: Mifta Putra

Sumber: Bali United


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah