Jadwal Liga 1 Pekan ke-31 Ditunda, Bali United akan Fokus Lakukan Hal Ini

- 31 Maret 2024, 20:07 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra. /Liga Indonesia Baru

PotensiBadung.com - Bali United FC fokus menjalani pemusatan latihan di Pantai Purnama, Gianyar untuk menyiasati jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-31 yang ditunda.

Pemusatan latihan dilakukan Bali United, sebagai upaya untuk menjaga kebugaran fisik pemain selama libur panjang tersebut.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra mengatakan, sekarang ini para pemain memiliki momentum bagus usai di laga kandang berhasil menundukkan Persija Jakarta, Sabtu 30 Maret 2024.

Baca Juga: Kakanwil Bali Bersama Stafsus Menkumham Kunjungi Imigrasi Ngurah Rai, Ada Apa ?

"Fokus pemain di kompetisi akan hilang. Tim pelatih harus memberikan libur lebih panjang ke pemain, padahal kompetisi belum selesai," kata Stefano Cugurra, Minggu 31 Maret 2024.

Namun, Teco berharap momentum bagus yang dimiliki anak asuhnya terus berlanjut saat berlaga menghadapi Persikabo 1973 di pertandingan nanti pada 4 April mendatang.

"Saat ini kami punya momentum bagus. Sehingga lebih baik buat kami bisa tetap main pada 4 April lawan Persikabo. Situasi pasti akan lebih bagus dibandingkan harus ditunda cukup lama," kata Teco.

Baca Juga: Pasca Kebakaran, Lapas Kerobokan Lakukan Mitigasi Bencana Kebakaran

Sebelumnya, operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengumumkan kepada seluruh kontestan Liga 1 2023/2024, terkait penundaan jadwal pekan ke-31 yang dimulai pada 1 April hingga laga timnas U-23 di Piala Asia U-23 selesai.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x