Staf hingga Kepala Pelatih Borneo FC Mundur di Hadapan Pemain, Warganet Singgung Arema FC

- 16 September 2021, 16:29 WIB
Manajemen Borneo FC mengabarkan, pelatih mereka Mario Gomes mundur usai pertandingan melawan Persik Kediri
Manajemen Borneo FC mengabarkan, pelatih mereka Mario Gomes mundur usai pertandingan melawan Persik Kediri /

Manajemen tidak mendapati alasan yang kuat atas pengunduran diri sepihak itu.

Mereka juga masih memiliki kontrak yang harusnya dihormati.

“Tindakan ini sangat merugikan klub dan tentu melanggar kontrak yang sudah disepakati, untuk itu klub akan membawa hal ini ke FIFA DRC,” tegas manajer Farid Abubakar dilansir dari laman resmi klub.

Baca Juga: Baru Awal Musim, Pemain PSIS Semarang Sudah Dijanjikan Bonus Besar Sambil Naik Kapal

Baca Juga: Lupakan Bruno Silva, PSIS Tatap Laga Lawan Persiraja pada Pekan Ketiga BRI Liga 1

Gomes dan dua tangan kanan pilihannya tersebut sejatinya masuk dalam proyek jangka panjang klub.

Komitmen Borneo FC Samarinda dituangkan dengan mengontrak mereka dengan durasi 2 musim.

Masa kerja Mario Gomes dan Marcos Gonzales baru akan berakhir pada Desember tahun ini.

Sementara Jorge pada April tahun depan.

Selagi manajemen akan menyelesaikan masalah ini, seluruh pemain dipastikan tetap berada dalam fokus untuk menghadapi laga-laga selanjutnya.

Halaman:

Editor: Mifta Putra

Sumber: Borneo FC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah