Prediksi Skor Pertandingan Persib vs Borneo FC, Maung Bandung Pertahankan Rekor Belum Terkalahkan

- 23 September 2021, 07:37 WIB
ertandingan keempat kompetisi BRI Liga 1 antara Persib Bandung vs Borneo FC
ertandingan keempat kompetisi BRI Liga 1 antara Persib Bandung vs Borneo FC /PotensiBadung.com/

PotensiBadung.com-Pertandingan keempat kompetisi BRI Liga 1 antara Persib Bandung vs Borneo FC akan digelar pada hari Kamis, 23 September 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.

Kompetisi pada pekan keempat Persib Bandung melawan Borneo FC ini diprediksi akan berlangsung sengit, cepat dan penuh ambisi.

Hal itu karena kedua tim memiliki motivasi yang sama dan ambisi yang sama. Apalagi kedua tim sama-sama meraih skor imbang pada pertandingan sebelumnya.

Baca Juga: Persib Bandung hingga PSIS Semarang, Inilah Deretan 6 Tim yang Belum Terkalahkan di BRI Liga 1

Pada pertandingan pekan ketiga kemarin, Persib Bandung berhasil bertahan belum terkalahkan dengan skor akhir imbang 2-2 ketika melawan Bali United.

Sampai saat ini Persib Bandung sekarang telah mengumpulkan poin sebanyak 7 poin.

Poin yang dihasilkan Persib Bandung sama dengan tim yang berada di puncak klasemen sementara BRI Liga 1.

Baca Juga: Persaingan Sengit di Puncak Top Skor, Mantan Pemain Persib Bandung Ezechiel N’Douassel vs Paulo Henrique

Sedangkan histori pertandingan Borneo FC selama BRI Liga 1 musim ini, tampil cukup baik dengan meraih kemenangan sempurna ketika melawan Persebaya Surabaya pada musim awal skor akhir 3-1.

Pada pekan kedua, Borneo harus rela menerima kekalahannya ketika melawan Persik Kediri dengan skor akhir 1-0.

Saat melawan Barito Putera, Borneo FC juga harus rela dengan hasil imbang skor akhir 1-1.

Baca Juga: Jelang Persib Bandung vs Borneo FC, Kedua Tim Bertekad Bangkit dari Kegagalan

Histori Pertandingan Persib Bandung vs Borneo FC Sebelum BRI Liga 1 2021

Sebelum resmi digelar kompetisi BRI Liga 1 2021, Persib Bandung pernah bertandinga dengan Borneo FC pada pertandingan Piala Wali Kota Padang yang digelar di Stadion Haji Agus Salim, tanggal 6 Januari 2015 yang lalu.

Hasil pertandingan tersebut, Persib Bandung berhasil menambah catatan kemenangan pada pertandingan tersebut.

Ketika melawan Borneo FC, Persib Bandung memanfaatkan keunggulan jumlah pemainnya setelah pemain Borneo FC Victor Pae diberi hadiah kartu kuning kedua.

Baca Juga: Top Skor Sementara, Mantan Pemain Persib Bandung Cetak 4 Gol di BRI Liga 1

Pada menit ke-38, Atep mencetak gol untuk Persib Bandung ke gawang Borneo FC.

Sedangkan pada babak kedua, Persib Bandung berhasil menambah gol yang dibuat oleh Tantan pada menit ke54 dan 89.

Pada kompetisi Liga 1 2018 musim lalu, Persib Bandung juga memiliki histori manis ketika melawan Borneo FC.

Baca Juga: Selama Era Kompetisi Liga 1, Persib Bandung Selalu Robek Gawang Borneo FC

Mantan pemain Persib Bandung, Ezechiel N’Douassel berhasil mencetak brace untuk mengantarkan tim berjulukan Pangeran Biru tersebut dengan skor akhir 3-1.

Pertandingan tersebut digelar pada tanggal 21 April 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Eze sebutan akrabnya mencetak gol di menit kesembilan dengan memanfaatkan umpan dari Ghozali Siregar.

Pada menit ke-68, Eze kembali mencetak gol keduanya berawal dari pergerakan Febri Hariyadi.

Pada menit ke-77 Borneo FC berhasil mencetak satu gol dari Jonathan Bauman dengan memanfaatkan umpan Oh In-Kyun.

Baca Juga: Jelang Persib Bandung vs Borneo FC, Bobotoh: Raih 3 Poin Agar Tidur Nyenyak dan Mainkan Teja Paku Alam

Namun, Maung Bandung menutup pertandingan dengan skor akhir 3-1 dan Persib Bandung berhasil menang.

Pemain Persib Bandung yang sekarang masih bermain untuk pertandingan BRI Liga 1 musim ini adalah Supardi Nasir dan Esteban Vizcarra.

Kedua pemain tersebut pernah merobek gawang Borneo FC. Vizcarra pada musim pertamanya, ia mencetak gol untuk Persib Bandung ke gawang Borneo FC pada laga terakhir dengan skor imbang 2-2.

Baca Juga: Jelang Lawan Persib Bandung , Borneo FC Akui Sulit Cetak Gol

Sedangkan Supardi Nasir mencetak gol ke Borneo FC pada kompetisi Piala Indonesia 2018/2019 yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, 4 Mei 2019 yang lalu.

Histori tersebut tentu bisa menjadi modal Persib Bandung dalam mengalahkan Borneo FC.

Prediksi skor berdasarkan histori pertandingan sebelumnya, Persib Bandung akan berakhir menang lawan Borneo FC nanti malam dengan skor akhir 2-1.***

Halaman:

Editor: Imam Reza W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah