Gol Indah Mantan Pemain Persib Bandung Ini Digadang-gadang Sebagai Gol Terbaik

- 26 September 2021, 06:47 WIB
Striker Bali United Spaso saat dalam sebuah laga.
Striker Bali United Spaso saat dalam sebuah laga. /POTENSI BADUNG/ Dokumen/

PotensiBadung.com - Bali United berhasil menghangatkan posisi puncak klasemen sementara BRI Liga 1 2021-2022.

Melenggangnya posisi Serdadu Tridatu ke posisi puncak ini berhasil menggeser Persib Bandung ke posisi yang lebih rendah.

Sebelumnya, pekan lalu tim dengan julukan Maung Bandung tersebut masih berada di posisi yang beriringan dengan Bali United.

 Baca Juga: Jadwal Persib Bandung vs Persikabo 1973, Berpeluang di Papan Atas

Baca Juga: Arema FC Gagal Bangkit atas PSIS Semarang. Manajemen Ambil Keputusan ?

Namun, Bali United membuktikan kekuatan timnya dengan tetap berada di puncak klasemen secara konsisten.

Sang juara bertahan berhasil memperoleh 3 poin penuh setelah mengalahkan Persita Tangerang di pertandingan sebelumnya yang berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor.

Mantan pemain Persib Bandung, Ilija Spasojevic berhasil menghadiahkan gol kemenangan kepada Bali United.

Baca Juga: Klasemen Sementara BRI Liga 1, PSIS Semarang dan Persib Saling Kuntit, Bali United Tetap Puncak

Baca Juga: PSIS Semarang vs Arema FC Miskin Kreasi Serangan, Hanya Sekali Tendangan ke Gawang, Ini Statistiknya

Sedangkan sehari sebelumnya, Kamis, 23 September 2021 Pangeran Biru harus ikhlas membawa pulang hasil seri melawan Borneo FC.

Pertandingan sebelumnya melawan Persita Tangerang, Bali United langsung menekan kekuatan lawan.

Terbukti Ilija Spasojevic pada menit ke-4 berhasil memberikan gol pertama untuk Bali United.

Berawal dari tendangan bebas yang dilepaskan Brwa Nouri, bola membentur lini belakang Persita Tangerang yang langsung dimanfaatkan penyerang naturalisasi dengan tendangan melengkung keras ke sudut kiri gawang Pendekar Cisadane. 

Memasuki babak kedua, permainan Pendekar Cisadane membuahkan hasil pada menit ke-83.

Setelah pertarungan sengit di depan gawang Wawan Hendrawan, Edo Febriansyah akhirnya berhasil menyamakan skor 1-1 untuk kedua tim.

Pada menit 85 Teco mengubah strategi dengan memasang Kadek Agung yang masuk menggantikan Rizky Pellu dan Andhika digantikan oleh Dias Angga.

Kehadiran Kadek Agung mampu membuat Bali United unggul 2-1 usai menit 86 ia memberikan umpan datar kepada Spasojevic.

Dua gol diberikan oleh Spasojevic ini akhirnya yang berhasil membawa Bali United di puncak klasemen.

Para penggemar menggadang-gadang gol yang diberikan Spasojevic akan menjadi gol of the week pekan keempat Liga 1 2021-2022.

Gol ini menjadi perbincangan warganet usai Striker Bali United Ilija Spasojevic mencetak gol spektakuler yang membelangi gawang Persita.

Gol ini lahir di menit ke 4 hasil dari bola mati yang ditendang oleh Brwa Nouri yang kemudian coba dihalau oleh pemain Persita.

Namun halauan bola tersebut mengarah ke Spaso.

Tanpa ampun Spaso yang saat itu berada di sisi kanan gawang persita, langsung menendang dengan keras dan terukur.

Dan bummm, bola masuk ke gawang Persita Tangerang.

Gol ini sangat spektakuler, karena selain jaraknya yang jauh, proses terjadinya gol juga dianggap istimewa.

Saat itu Spaso membelakangi gawang, namun skill pemain bernomor punggung 9 ini mampu menuntaskan tendangan tersebut menjadi gol.

Warganet langsung bereaksi dengan gol tersebut, banyak menyebut jika tendangan ini adalah calon gol terbaik Liga 1. ***

Editor: Imam Reza W

Sumber: Baliutd.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x