Borneo FC Sikat Persela 2-0, Pesut Etam Lanjutkan Tren Positif

- 24 November 2021, 09:21 WIB
Para pemain Borneo FC ketika melakukan selebrasi setelah mencetak gol.
Para pemain Borneo FC ketika melakukan selebrasi setelah mencetak gol. /borneofc.id/


 
PotensiBadung.com - Tiga poin kembali diraih Borneo FC pada lanjutan Liga 1 2021. Dikutip dari Antara, skuad Pesut Etam- julukan Borneo FC melanjutkan tren positifnya dengan mengalahkan Persela Lamongan dengan skor 2-0 pada laga ke-13 kompetisi Liga 1 musim 2021 yang berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Selasa.

Gol pertama diciptakan Borneo FC dicetak Francisco Torres dari tendangan penalti di menit ke-25, sedangkan gol kedua dari Terens Puhiri pada menit ke-74.

Baca Juga: Tanpa Marc Klok Lawan Persiraja, Ini Starting 11 Persib Bandung di MPC 2021

Baca Juga: Bersaing dengan Bos PSIS Semarang, Presiden Arema FC Klaim Rekor Tercepat Pembagian Bonus Pemain

Sebelumnya, Borneo FC sudah menumbangkan PSIS Semarang dengan skor 1-0 dan Persipura Jayapura (1-0).

Pada babak pertama, Persela lebih dulu mendapat tekanan dari Borneo FC sehingga lebih banyak menunggu peluang.

Baca Juga: Menjauh dari PSIS Semarang dan Persib Bandung, Bos Arema FC Ungkapkan Perasaan Bisa Raih 2 Besar

Baca Juga: Maling Celana Dalam Teror Warga di Wilayah Pedungan Denpasar, Ada yang Sudah Kehilangan Belasan Kali

Namun, pada menit ke-25 Persela harus menerima ganjaran penalti setelah pemainnya, Sandy Ferizal melakukan "handball" tepat di depan gawang.

Francisco Torres yang bertugas sebagai eksekutor berhasil menjebol gawang Dwi Kuswanto sehingga kedudukan menjadi 1-0 untuk keunggulan sementara Borneo FC.

Baca Juga: Bek Persib Bandung Achmad Jufriyanto : Kami Siap Tempur, Persiraja vs Persib Bandung Liga 1 Indonesia 2021-202

Baca Juga: Persib Bandung Turun Peringkat Klasemen Liga 1, Arema FC Kudeta Usai Menang 2-1 dari Barito Putera

Beberapa peluang sebenarnya dimiliki kedua tim setelah itu, tetapi belum mampu mengubah skor hingga babak pertama rampung.

Pada babak kedua, Persela menurunkan Gian Zola yang langsung mendapatkan peluang gol di menit ke-50.

Namun, tendangan keras Gian Zola dari luar kotak penalti ternyata masih menyamping di sisi gawang Pesut Etam.

Halaman:

Editor: Hari Santoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah