Sempat Unggul dari Persib Bandung, PSIS Semarang Kini Disalip Persebaya Surabaya, Posisinya Diancam Borneo FC

- 5 Desember 2021, 08:56 WIB
Posisi PSIS Semarang terancam laga dari Borneo FC setelah digusur dari Persebaya Surabaya
Posisi PSIS Semarang terancam laga dari Borneo FC setelah digusur dari Persebaya Surabaya /Instagram @psisfcofficial/



PotensiBadung.com - Pertandingan pekan ke-15 BRI Liga 1 2021/2022 hampir rampung dilaksanakan.

Dari tujuh pertandingan yang telah terlaksana, terjadi sejumlah perubahan di posisi klasemen sementara. Bahkan kini persaingan pun semakin ketat.

Perubahan yang terlihat mencolok ada di PSIS Semarang. Tim yang berjuluk Laskar Mahesa Jenar ini sebelumnya sempat unggul atas Persib Bandung dan Bali United, namun saat ini posisinya turun drastis.

Baca Juga: Info Gempa Bumi Terkini, Kepulauan Talaud Diguncang Gempa 6,2 SR

Baca Juga: Posisi Robert Alberts di Persib Bandung Belum Aman, Lawan Persebaya Jadi Ancaman

Bahkan tim kebanggan masyarakat Semarang ini posisinya  sudah mampu dilangkahi oleh Persebaya Surabaya.

PSIS Semarang saat  menghadapi PSS Sleman di Stadion Manahan Solo, Jumat 3 Desember 2021 lalu mampu ditaklukkan dengan skor 1-2.

Padahal sebelumnya, PSIS Semarang  unggul lebih cepat melalui  gol yang dicetak  Septian David Maulana di menit ke-6. Namun, PSS Sleman justru membalas dengan dua gol yang dicetak oleh Juninho dan Aaron Evans.

Baca Juga: Update Klasemen, PSIS Semarang Tergusur, Persib Bandung Ambil Alih Posisi Arema FC, Persiraja Jadi Harapan

Baca Juga: Statistik Persib Bandung Vs Madura United: 7 Tembakan Hanya Satu Gol, Wander Luiz Jadi Sorotan

Hasilnya, PSS Sleman mampu meraup tiga poin atas PSIS Semarang. Sedangkan PSIS Semarang harus pulang dengan tangan kosong.

Atas kekalahan tersebut, PSIS Semarang masih bertahan dengan 24 poin  dan berada  di posisi ke-5 klasemen sementara.

Namun kini, posisinya digeser ke peringkat ke-6  oleh Persebaya Surabaya   setelah menaklukkan  PS Barito Putera dengan skor 2-0 di Stadion Manahan Solo, Sabtu 4 Desember 2021.

Baca Juga: Winger Persib Frets Butuan Terindikasi Gabung Persebaya, Cetak Gol Kemenangan, Bobotoh Rela atau Bertahan?

Baca Juga: Anulir Gol Persib Bandung saat Kontra Madura United, Marc Klok: Wasit Curi Gol Kami

Performa, PSIS Semarang terus mengalami penurunan terhitung sejak takluk di tangan Persib Bandung pada pekan ke-9 dan itu merupakan kekalahan perdananya.

PSIS Semarang sejak itu tampak mengalami kesulitan untuk meraup tiga  poin penuh atas lawan-lawannya.

Satu-satunya kemenangan yang diraih PSIS Semarang setelah itu yakni  saat menghadapi PSM Makassar di pekan ke-13 dengan skor tipis 1-0.  Sementara sisanya, PSIS Semarang bermain imbang sebanyak tiga kali dan dua kali kalah.

Halaman:

Editor: Hari Santoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah