Persib Batal Rekrut Bruno Cantanhede, Serdy Ephy Fano Penggantinya, Bos Persib Telah Wanti-wanti, Rumor Liga 1

- 20 Desember 2021, 13:07 WIB
Teddy Tjahjono sebut Bruno Cantanhede akan menjalani medical test sebelum bergabung Persib Bandung.
Teddy Tjahjono sebut Bruno Cantanhede akan menjalani medical test sebelum bergabung Persib Bandung. /Tim Potensi Badung 04/Instagram Teddy Tjahjono

 

PotensiBadung.com - Kabar kondisi fisik rekrutan anyar Persib Bandung, Bruno Cantanhede masih menjadi sorotan.

Bruno Cantanhede telah diumumkan sebagai pemain Persib Bandung pada Sabtu 18 Desember 2021.

Pemain anyar Persib Bandung itu berhasil mengukuhkan dirinya sebagai top skor di Liga Vietnam pada tahun 2019.

Sehari setelah diumumkan, beredar informasi Bruno Cantanhede mengalami cedera ligamen yang membuatnya absen selama enam pekan saat membela Hanoi FC.

Baca Juga: Bos Persib Pastikan Nasib Febri Hariyadi, Teja Paku Alam, Frets Butuan, Arema FC dan Persebaya Tetap Tikung?

Baca Juga: Eks Persib Wander Luiz Tanda Tangan Kontrak dengan Persebaya, Jose Wilkson Didepak, Rumor Terkini BRI Liga 1

Bahkan, cedera pemain asal Brasil itu berlangsung hingga Liga Vietnam berakhir.

Hanoi FC pun melepas Bruno Cantanhede karena kondisi cederanya yang dikabarkan cukup serius.

Apakah managemen Persib Bandung tak mengetahui kondisi fisik Bruno Cantanhede sebelum merekrutnya?

Pertanyaan itu belum terjawab.

Baca Juga: Selamat Jalan Coach Imran, Beri Pesan Haru bagi Skuat PSIS Semarang, Tapi Tidak Bagi Suporter

Baca Juga: Top Skor BRI Liga 1 ke Persib Bandung? Aji Santoso dkk Dirumorkan Keluarkan Tenaga Penuh, 40 dan 35 Persen

Spekulasi kontrak Bruno Cantanhede akan dibatalkan pun mengemuka, beredar rumor dia akan diganti Serdy Ephy Fano, striker muda asal Semen Padang.

Kabar yang beredar Serdy Ephy Fano akan diboyong ke Persib Bandung dengan status pinjaman.

Bos Persib Bandung, Teddy Tjahjono mengaku, Bruno Cantanhede direkrut Pangeran Biru atas rekomendasi tim pelatih yang dikepalai Robert Alberts.

Saat direkrut Persib Bandung, Bruno Cantanhede dalam kondisi bebas transfer setelah dua bulan didepak Hanoi FC.

Baca Juga: Berhasil Permalukan Persib, Sosok ini Jadi Buruan di BRI Liga 1, Nilai Kontraknya Meningkatkan Enam Kali Lipat

Baca Juga: Eks Persib Bandung dengan Catatan 62 Gol Janji Kembali Setelah Kontrak Selesai, Kontrak Berakhir 31 Desember

Selama dua bulan kondisi striker ini tak menentu sebelum akhirnya dipinang Persib Bandung.

Terkait alasan tim pelatih merekomendasikan Bruno Cantanhede, Teddy Tjahjono mengatakan, tim pelatih rupanya memiliki pertimbangan tersendiri sehingga memberikan saran pada managemen untuk merekrut Bruno Cantanhede.

Teddy Tjahjono mengingatkan, seluruh rekrutan Persib Bandung akan menjalani pemeriksaan kesehatan dan fisik secara lengkap atau medical check up.

Dia mewanti-wanti, jika ada rekomendasi dari tim dokter bahwa pemain tersebut tak bisa direkrut maka, managemen Persib Bandung akan menindaklanjuti arahan tersebut.***

Editor: Hari Santoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah