Persipura vs Persib, Tanpa Kakang Rudianto, Bruno Cantanhede Dicadangkan, Robert Alberts Yakin Tak Terkalahkan

- 18 Februari 2022, 18:28 WIB
Pelatih Persib, Robert Alberts melakukan perubahan pemain saat dalam menghadapi Persipura Jayapura malam ini
Pelatih Persib, Robert Alberts melakukan perubahan pemain saat dalam menghadapi Persipura Jayapura malam ini /PERSIB

PotensiBadung.com – Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts melakukan perubahan strategi menghadapi Persipura Jayapura di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat 18 Februari 2022 malam ini.

Pemain muda, Kakang Rudianto yang belangkangan menghiasi line up kini tidak masuk dalam skuad. Begitu pula dengan stiker asing, Bruno Cantanhede.

Menghadapi Persipura, untuk pertama kalinya, Bruno Cantanhede tidak diturunkan sebagai starter. Melainkan duduk di bangku cadangan.

Persib Bandung juga yakin dengan pemain yang diturunkan mampu memperpanjang rekor tak terkalahkan saat bertemu duel Mutiara Hitam, julukan Persipura Jayapura.

Baca Juga: 8 Musim Persib Bandung Tak Pernah Kalah dari Persipura, Waspada Rekor Bisa Tercoreng

Selama delapan tahun terakhir dan 10 kali pertandingan, Persib belum kalah dari Persipura, skuad Pangeran Biru meraih delapan kali kemenangan dan dua berakhir imbang.

Dilansir dari persib.co.id, Robert Alberts tidak ingin terbuai dengan catatan kemenangan atas Persipura Jayapura.

Untuk itu, pihaknya meyakini, skuad yang diturunkan adalah pemain terbaik dan mampu memperpanjang rekor tak terkalahkan dari Mutiara Hitam.

Meski begitu, pihaknya bahkan memuji Persipura adalah tim terbaik dan dihuni oleh banyak pemain yang memiliki talenta.

Halaman:

Editor: Hari Santoso

Sumber: persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah