Kesempatan Emas di Depan Mata, Persib dan Bhayangkara FC Tak Mau Sia-siakan Waktu Gusur Arema FC

- 25 Februari 2022, 18:30 WIB
Misi Persib Pekan 27, Salip Arema FC Dulu, Kudeta Bali United Kemudian.
Misi Persib Pekan 27, Salip Arema FC Dulu, Kudeta Bali United Kemudian. /PERSIB/Persib.co.id

PotensiBadung.com - Kesempatan Emas di Depan Mata, Persib Bandung dan Bhayangkara FC Tak Mau Sia-siakan Waktu Gusur Arema FC.

Pekan ke-27 kompetisi BRI Liga 1 2021/2022 masih menyisakan dua laga.

Laga sisa tersebut akan dituntaskan hari ini, Jumat 25 Februari 2022.

Dua laga tersebut akan dilakoni dua tim papan atas kontra lawannya masing-masing.

Dua klub tersebut yakni Persib Bandung vs Perela Lamongan bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta Ginyar, Bali pukul 18.15 WIB.

Baca Juga: Detik-Detik Menuju Laga Persib Bandung Vs Persela Lamongan, Erwin Ramdani Ingin Berikan Ini pada Keluarganya

Tim kedua yang akan tanding yakni Bhayangkara FC vs PSM Makassar di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar pukul 20.45 WIB.

Baik Persib maupun Bhayangkara FC tentunya tak mau menyia-nyiakan waktu dan kesempatan yang ada untuk menggusur Arema FC yang saat ini ada di posisi kedua klasemen sementara.

Kemenangan yang nantinya bisa diraih baik oleh Persib maupun Bhayangkara atas lawannya masing-masing juga akan mampu mendekatakan diri ke jalur juara sekaligus memangkas jarak dengan pemuncak klasemen, Bali United.

Baca Juga: Bersiap ke Tokyo Verdy, Jepang, Bek PSIS Semarang, Pratama Arhan, Berjanji untuk Selalu Ingat Pesan Ibu

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts mengungkapkan, tim asuhannya akan tampil dengan penuh waspada pada pertandingan ini.

Menurutnya, Persela punya motivasi tambahan untuk mengalahkan Persib.

"Meski Persela sedang berada di papan bawah. Tapi mereka pernah mendapat hasil bagus. Kecil perbedaan antara tim di papan bawah dan papan atas dari segi permainan. Yang pasti, tim di papan bawah punya tekanan untuk bisa pergi dari sana," kata Robert dilansir melalui website resmi klub.

Meski demikian, Robert mengatakan, timnya memiliki satu tekad yang sama yaitu meraih kemenangan. Sebab, kemenangan akan membawa Pangeran Biru menempati posisi yang lebih tinggi di klasemen.

Baca Juga: Pemain Persipura Jayapura Asal Ukraina Ajak Seluruh Warga Bersatu, Berapapun Jarak yang Memisahkan

Sementara itu, Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster mengaku tak sabar menantikan laga melawan PSM Makassar.

Bhayangkara FC sendiri sudah siap meladeni permainan PSM Makassar yang dikenal memiliki semangat juang tinggi.

“Baik saya maupun pemain sangat menantikan pertandingan melawan PSM, kita sudah enggak sabar untuk pertandingan,” ujar mantan Pelatih Timnas Vanuatu dilansir melalui website resmi ligaindonesiabaru.com.

Paul Munster enggan meremehkan kekuatan PSM Makassar. Ia menilai dalam beberapa laga terakhir tim berjuluk Juku Eja itu menunjukkan permainan yang cukup bagus. Hanya saja mereka belum beruntung karena selalu menelan kekalahan dalam empat laga terakhir.

Baca Juga: 8 Match Menuju Juara Liga 1, 5 Pilar Persib Absen DDS, M Rashid, Nick Kuipers, Ezra, Frets Jadi Tumpuan

Untuk itu ia meminta anak asunya untuk mewaspadai permainan PSM Makassar apalagi mereka akan tampil dengan motivasi tinggi untuk memutus tren buruk tersebut.

Paul Munster juga meminta pemain untuk fokus menatap pertandingan yang mereka hadapi dan tidak melihat hasil yang diraih tim lain di lima besar klasemen yang tengah berada dalam persaingan perebutan gelar juara.

“Satu hal yang harus dilakukan adalah kita respek terhadap PSM. Mereka tetap bekerja keras di beberapa pertandingan terakhir. Jadi mereka tetap tim yang bagus, kita harus selalu fokus pada tim kita sendiri. Saya ingatkan ke pemain, jangan lihat hasil pertandingan tim lain. Kita hanya harus fokus kerja bagaimana mendapatkan hasil yang baik untuk tim kita,” tegasnya.

Baca Juga: Selamat Tinggal PSIS Semarang, Pratama Arhan SiapTerbang ke Jepang, Ini Sosok Pengganti yang Sumbang 2 Gol

Persib Bandung saat ini ada di posisi ketiga klasemen sementara dengan 53 poin dalam 26 laga. Poin yang sama juga dimiliki Bhayangkara FC dengan menempati posisi keempat.

Sedangkan Arema FC yang dalam bebera laga nyaman menghuni posisi puncak saat ini harus ada di peringkat kedua dengan 55 poin usai ditaklukkan Persebaya Surabaya pada pekan ke-27 lalu. ***

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Persib.co.id ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah