BRI Liga 1 : Bangkitkan Pariwisata Bali Tumbuhkan Ekonomi, Penyaluran KUR BRI Meningkat Usaha Menggeliat

- 25 Februari 2022, 19:02 WIB
Gelaran BRI Liga 1 Indonesia membangkitkan gairah sepakbola Indonesia dan geliatkan UMKM, penyaluran KUR BRI meningkat.
Gelaran BRI Liga 1 Indonesia membangkitkan gairah sepakbola Indonesia dan geliatkan UMKM, penyaluran KUR BRI meningkat. /potensibadung/kolase/foto kiri Rilis BRI - fofo kanan Ligaindonesia.com/HartomoHarry/

Untuk kebutuhan modal pelaku UMKM, kata Widiana, juga banyak dibantu lewat penyaluran KUR. “Jadi sebagian besar sumber pendanaanya dari KUR,” sebutnya.

Bahkan, kata dia, pihaknya juga melakukan pendampingan pelaku UMKM untuk mendapat modal lewat penyaluran KUR.

Meningkatnya kegiatan UMKM juga dibuktikan dengan peningkatan minat pelaku usaha melakukan pinjaman modal melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bank BRI.

Sesuai siaran pers yang diterima PotensiBadung.com belum lama ini, Direktur Kepatuhan BRI, Ahmad Solichin Lutfiyanto, mengatakan kucuran modal yang diberikan BRI menjadi pemicu bagi pelaku usaha untuk tetap bisa mengembangkan usahanya di tengah pandemi.

“Saat pandemi, rata-rata para pengusaha UMKM kesulitan mendapat modal untuk membiayai bisnis. Dalam situasi itu, BRI hadir dan mendampingi para pelaku UMKM untuk bisa mempertahankan optimisme dalam berbisnis, sekaligus mendorong mereka yang ingin go digital,” ungkap Solichin.

Mengacu data BRI Regional Office Denpasar, Solichin yang juga Direktur Pembina BRI Regional Office Denpasar mengatakan angka penyaluran KUR sangat menggembirakan.

Sepanjang tahun 2021, KUR Mikro BRI di wilayah Bali dan Nusa Tenggara terserap hingga Rp9,2 Triliun atau 102,16% dari target yang ditetapkan.

Lanjut dia, BRI juga aktif mengeluarkan sejumlah jurus untuk membangkitkan antusiasme sektor UMKM di Provinsi Bali, Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Pemberdayaan UMKM yang dilakukan oleh BRI kepada kelompok perempuan BRI adalah Kelompok Wanita Tani (KWT) Kota Pala yang berlokasi di Jalan Ratna, Dauh Peken, Kecamatan Tabanan, Kabupaten Tabanan, Bali.
Pemberdayaan UMKM yang dilakukan oleh BRI kepada kelompok perempuan BRI adalah Kelompok Wanita Tani (KWT) Kota Pala yang berlokasi di Jalan Ratna, Dauh Peken, Kecamatan Tabanan, Kabupaten Tabanan, Bali.

Komitmen ini tampak dari meningkatnya alokasi KUR Bali dan Nusa Tenggara menjadi Rp12,3 triliun pada 2022. Nilai ini setara dengan 4,73% dari alokasi KUR BRI pada 2022 secara nasional yang sebesar Rp260 triliun.

Halaman:

Editor: Imam Rosidin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x