Persib Kontra Persija Jakarta: Sejumlah Orang Penting Akan Hadir di Tengah Pertandingan, Siapa Mereka?

- 28 Februari 2022, 14:20 WIB
Kabar Terkini Jelang Big Match Persija vs Persib, Puluhan Pemain Absen Dipanggil Shin Tae-yong, untuk Apa?
Kabar Terkini Jelang Big Match Persija vs Persib, Puluhan Pemain Absen Dipanggil Shin Tae-yong, untuk Apa? /Tangkapan layar Instagram/@persija.vs.persib//

PotensiBadung.com- Persib Kontra Persija Jakarta: Sejumlah Orang-orang Penting Akan Hadir Ditengah Pertandingan, Siapa Mereka?

Big match Persib vs Persija Jakarta akan tersaji pada pekan ke-28 BRI Liga 1 2021/2022, Selasa 1 Februari 2022 besok di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Pada pertemua pertama Liga 1, Persib Bandung arus mengakui keunggulan Persija Jakarta berkat gol tunggal Marko Simic.

Dalam pertandingan yang akan berlangsung besok malam, kedua tim dikabarkan akan kedatangan orang-orang penting.

Baca Juga: UPDATE KLASEMEN! 2 Laga Beruntun Telan Kekalahan, Arema FC Kembali Gagal Rebut Posisi Puncak, Persib Untung

Seperti halnya Persija Jakarta. Setelah beberapa pekan tidak ditemani Pelatih Sudirman, dipertandingan kali ini, Coach Jenderal sapaan akrabnya dipastikan akan ada untuk anak asuhnya.

Mengingat Sudirman sudah dinyatakan pulih usai terpapar Covid-19 sejak Rabu 2 Februari 2022 lalu.

Coach Jenderal memastikan saat ini bahwa dirinya sudah dalam kondisi fit dan siap berjuang bersama para pemain di pertandingan kontra Persib. Ia pun sudah memimpin latihan sejak H-3 jelang laga.

 Baca Juga: Robert Alberts Sepenuhnya Tak Ingin Lepas Pemain Ini dari Persib Bandung, tapi Keadaan Berkata Lain, Sejarah

“Alhamdulillah kondisi saya sudah membaik. Saya siap mendampingi tim lagi untuk pertandingan selanjutnya. Semoga kami bisa meraih hasil positif,” kata Coach Jenderal dilansir melalui laman resmi klub.

Selama tak mendampingi tim, Sudirman pun memiliki catatan untuk memperbaiki performa Rohit Chand dkk.

“Saya tahu penampilan kami masih belum stabil. Masih banyak catatan yang harus segera kami perbaiki. Tapi, saya pun melihat ada hal-hal positif dalam permainan kami yang harus terus dipertahankan,” tuturnya lagi.

 Baca Juga: Jadwal Big Match Perebutan Juara BRI Liga 1, Persib, Arema FC, dan Bali United, Stefano Cugurra Angkat Trophy

Sementara Persib Bandung nampaknya akan kedatangan tiga pemainnya yang sebelumnya tidak bisa diturunkan pada laga kontra Persela Lamongan.

Tiga pemainnya tersebut yakni Marc Klok, Victor Igbonefo dan Bruno Cantanhede. Mereka absen pada saat Persib ditahan imbang tim lawan akibat mendapat hukuman akumulasi kartu kuning ketika meraih kemenangan dari Persipura Jayapura.

Persib Bandung yang saat ini ada di posisi ketiga klasemen sementara dengan 54 poinnya memiliki peluang besar untuk merapat ke peringkat pertama jika mampu menaklukkan Persija Jakarta.

Terlebih lagi, tim rival diatasnya yakni Arema FC baru saja menelan kekalahan dari Persik Kediri sehingga peluang mendekati Bali United yang telah mengumpulkan 57 poin sangat besar jika Serdadu Tridatu kalah dari lawannya dipekan ke-28 nanti. ***

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Persija


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah