Mengenal Gyeongnam FC, Akankah Asnawi Mangkualam Starting Eleven Setelah Banyaknya Kekalahan Ansan Greeners?

- 19 Maret 2022, 16:30 WIB
Ansan Greeners vs Gyeongnam FC
Ansan Greeners vs Gyeongnam FC /Instagram @ansan_greeners_fc

PotensiBadung.com – Salah satu klub K League 2, Ansan Greeners pernah memiliki mimpi untuk bersaing dengan para seniornya di K League 1.

Pada akhir musim 2021 lalu, the Green Wolves masih memiliki harapan besar untuk maju ke K League 1 karena prestasi yang dimilikinya.

Dengan kehadiran pemain asal Indonesia, Asnawi Mangkualam, Ansan Greeners berhasil naik ke posisi terbaiknya pada klasemen K League 2.

Tapi mimpi itu nampaknya harus dikubur dalam-dalam, karena hingga pertandingan kelimanya musim 2022 ini, Ansan Greeners belum sama sekali mendapatkan 3 poin.

Baca Juga: Dapatkan Menit Bermain yang Minim, Warganet Indonesia Ramai-ramai Unfollow Ig Ansan Greeners Bela Asnawi

Ansan Greeners bahkan mengalami 3 kekalahan dari lima pertandingan yang dijalaninya, hingga melorot ke posisi terakhir klasemen sementara K2.

Sebagai pelatih baru, Cho Min Kook mengakui bahwa kemunduran Ansan Greeners merupakan tanggung jawabnya.

Oleh karenanya, ia tetap melakukan yang terbaik, salah satunya dengan mengirimkan Asnawi ke line kedua untuk berlatih pernafasan.

"I've been through a lot during my active career. Asunawi had a harder time breathing than his physical strength. It was a dangerous situation,” kata coach Cho kepada Sports G.

Halaman:

Editor: Imam Rosidin

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah