Persipura Jayapura Tumbang di Hadapan Barito Putra Setelah 28 Tahun Berjaya

- 1 April 2022, 15:51 WIB
Persipura Degradasi, Legenda Mutiara Hitam Jack Komboy Menangis, Bobotoh Persib Bandung Ikut Sedih
Persipura Degradasi, Legenda Mutiara Hitam Jack Komboy Menangis, Bobotoh Persib Bandung Ikut Sedih /

PotensiBadung.com – Persipura Jayapura dan Barito Putra harus berjuang keras menentukan nasib mereka untuk tetap berada di kasta tertinggi Liga 1 musim depan.

Dalam laga penentuan tersebut Persipura Jayapura berhasil menaklukan Persita Tangerang dengan skor menyakinkan 3-0.

Namun kemenangan tersebut tidak mampu mempertahankan nasib mutiara hitam julukan Persipura Jayapura untuk tetap bertahan di liga 1.  

Pasalnya di pertandingan penentuan Barito Putra berhasil menahan imbang Persib Bandung  1-1.  

Dengan hasil imbang, Barito Putra lebih unggul head to head atas Persipura Jayapura meskipun mereka memiliki poin sama  36 dari 33 laga selama musim 2021-2022.   

Laga Kamis, 31 Maret 2022 menjadi laga penuh drama bagi Persipura Jayapura karena selama  28 tahun selalu berada di kompetisi tertinggi liga Indonesia.

Tiga tim yang memiliki poin terendah  yang terdegradasi dalam kompetisi  BRI liga 1 tahun ini yaitu   Persipura, 36 poin,  Persela Lamongan, 21 poin, dan Persiraja Banda Aceh, 13 Poin.

Tiga tim yang terdegrasi  ini akan berkompertisis di liga 2 musim depan.

Ryandi Selamatkan Barito Putra   

Kemenangan persipura bisa sempurna jika David Da Silva berhasil mengeksekusi pinalti untuk kemenangan Persib bBndung.  

Hadiah pinalti tersebut setelah menit ke 58 David Da Silva dilanggar oleh bek Barito Putra Bagas Kahfi.   

Namun sayang  tendangan pinalti tersebut berhasil digagalkan oleh kiper Barito Putra Muhammad Ryandi.  

Ekeskusi pinalti yang dilakukan Da silva  dengan teknik delay tersebut dapat ditebak oleh kiper Barito Putra.

Usai menggagalkan Pinalti,  Barito Putra terus menggempur  pertahahan Persib Bandung hingga berhasil menyamakan kedududkan 1-1 hingga laga usai.

Hasil imbang di laga terakhir sudah cukup mempertahankan Barito Putra untuk tetap berkompetisi di liga 1 musim depan. ***

 

Editor: Mifta Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah