Nihil Menit Main di BU, Kiper Persebaya 2017 Dibuang, Pertahankan Wawan Hendrawan dan Nadeo Argawinata

- 4 April 2022, 20:47 WIB
Pemain Bali United, M. Taufiq dan Samuel Reimas secara simbolis menerima bantuan masker non-medis dari Wuling untuk Semeton Bali. Foto: Ist
Pemain Bali United, M. Taufiq dan Samuel Reimas secara simbolis menerima bantuan masker non-medis dari Wuling untuk Semeton Bali. Foto: Ist /

 

PotensiBadung.com-Meski tak mendapat satu menit pun bermain di Bali United selama musim Liga 1 Indonesia 2021-2022, namun ia turut merasakan dua kali gelar juara Liga 1. 

Sebelumnya, saat Bali United meraih gelar juara Liga 1 Indonesia 2021-2022, sosok pemain ini pun turut berkontribusi bagi Serdadu Tridatu.

Baca Juga: Kabar Baik! Akui Tetap di Indonesia, Tiga Klub Ini Dikabarkan Memburu Tanda Tangan Ciro Alves, Siapa Dia ?

Senin 4 April 2022, CEO Bali United Yabes Tanuri telah mengumumkan pemutusan hubungan kerja dengan si pemain yang berposisi sebagai kiper. 

Dia akan berkelana mencari klub baru. Kemungkinan ia kembali ke klub yang pernah membesarkannya, Persebaya. 

Bali United lebih memilih mempertahankan kiper senior Wawan Hendrawan dan kiper label Timnas Indonesia Nadeo Argawinata. 

Yabes Tanuri mengucapkan terima kasih atas kontribusi pemain yang bernama lengkap Samuel Reimas, atas jasa dan kontribusi selama membela Bali United.

Yabes mendoakan, agar Samuel mendapatkan klub baru demi melanjutkan karir sepakbola.

Halaman:

Editor: Hari Santoso

Sumber: Baliutd.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah