Sadis, RANS Cilegon FC Tendang 18 Pemain, 2 Eks Persib Terdepak, Eks Arema FC dan Persija Diamankan

- 20 April 2022, 18:20 WIB
Pemain Belakang M. Agung Pribadi Gabung RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad Langsung Follow di Instagram
Pemain Belakang M. Agung Pribadi Gabung RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad Langsung Follow di Instagram /Instagram M. Agung Pribadi

PotensiBadung.com - RANS Cilegon FC menjadi satu dari tiga tim yang memastikan promosi ke liga 1 musim 2022/2023 mendatang.

RANS Cilegon FC ditemani Dewa United dan Persis Solo untuk ambil bagian di liga 1 musim depan.

Untuk mempersiapkan diri mengarungi liga kasta tertinggi Indonesia, RANS Cilegon FC melakukan perombakan besar.

Baca Juga: Real Madrid Mundur, Manchester City di Posisi Terdepan Dapatkan Haaland, Siap Beri Gaji Selangit

Diketahui, RANS Cilegon FC telah melepas 18 pemain yang menjadi bagian musim lalu.

18 pemain tersebut tidak akan memperkuat klub musim depan.

Dalam rilis resmi klub, RANS Cilegon FC mengucapkan terimakasih kepada para pemain dan berharap yang terbaik untuk kedepannya.

"Terima kasih atas semua kontribusi, kenangan dan segala moment terbaik yang kita ciptakan bersama. Semoga sukses dimanapun kalian berada, kejarlah karir setinggi mungkin!," tulis unggahan di instagram klub.

Baca Juga: Duplikasi Taisei Marukawa, Pemain Persebaya Ini Bakal Hijrah ke PSIS, Ini Sosok yang Tinggalkan Bajul Ijo

"Semoga dapat bertemu lagi di lain kesempatan. Sekali keluarga, selamanya keluarga," Lanjutnya.

Dalam daftar pemain yang dilepas RANS Cilegon FC, terdapat dua nama yang tidak asing dalam dunia sepakbola Indonesia.

Dua pemain tersebut adalah Agung Pribadi dan Asri Akbar.

Pasalnya, kedua pemain ini adalah mantan pemain Persib Bandung yang merumput pada beberapa tahun lalu.

Baca Juga: Mendadak Sultan, Dewa United Disebut Borong 3 Pemain Tim Liga 1, Salah Satunya dari Persib Bandung

Berikut ini adalah daftar pemain yang resmi dilepas RANS Cilegon FC.

1. Chandra Waskito.
2. Tegar Infantrie.
3. Agung Pribadi.
4. Hendra Wijaya.

5. Yoga Tri Septyan.
6. Sandy Firmansyah.
7. Rizki Hidayat.
8. Muharrir.

9. Sirvi Arvani
10. Sansan Fauzi Husaeni.
11. Asri Akbar.
12. Rizal Eka Putra.

13. Muzakir.
14. Makarius Suruan.
15. Andre Batistuta.
16. Rival Lastori.

17. Kurniawan Kartika Ajie.
18. Ilhamsyah (Borneo FC).

Baca Juga: Beckham Putra Dan Ciro Alves Rebutan Nomor Punggung Di Persib Bandung, Nomor 7 Siapa yang Punya.

Sementara itu, setelah mendepak mayoritas pemain, RANS Cilegon FC mengamankan 19 pemain di dalam skuad.

Dalam 19 nams skuad yang resmi dipertahankan terdapat nama eks pemain Arema FC dan Persija Jakarta.

Mereka adalah Cristian Gonzales dan Alfin Tuasalamony.

Berikut ini adalah daftar 19 pemain yang bertahan.

1. Wahyudi.
2. Alfin Tuasalamony.
3. Fadila Akbar.
4. Fiqri Ntong.

5. Hamdan Zamzani.
6. Saddam Hi Tenang.
7. Basroh Alamsayha.
8. Kurniawan Karman.

Baca Juga: Statistik 3 Calon Pemain Asing Baru Persebaya Surabaya, Lebih Gacor dari Taisei Marukawa dan Bruno Moreira

9. Anan Lestaluhu.
10. Bima Ragil.
11. Sumarna.
12. Iksan Nul Zikrak.

13. Gamalia Imbiri.
14. Heery Sokoy.
15. Jujun Junaedi.
16. Ramdani Tawainella.

17. Zidane Patiiha.
18. Jefron Sitawa,
19. Cristian Gonzales.***

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Instagram Rans Cilegon FC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah