Usai Sedikit Insiden Cedera di Laga vs Anyang FC, Asnawi Mangkualam Bersiap Bela Timnas U23 ke Vietnam

- 8 Mei 2022, 09:10 WIB
Usai Sedikit Insiden Cedera di Laga vs Anyang FC, Asnawi Mangkualam Bersiap bela Timnas Indonesia ke Vietnam
Usai Sedikit Insiden Cedera di Laga vs Anyang FC, Asnawi Mangkualam Bersiap bela Timnas Indonesia ke Vietnam /Instagram.com/ @asnawi_bhr

PotensiBadung.com – Usai sedikit insiden cedera di laga vs Anyang FC, Asnawi Mangkualam langsung bersiap terbang ke Vietnam untuk bela Timnas U23 di SEA Games Vietnam.

Asnawi Mangkualam sempat membuat masyarakat Indonesia panik dengan kabar cederanya di laga kontra Anyang FC.

Sabtu, 7 Mei 2022 adalah jadwal laga lanjutan K2 League antara Ansan Greeners vs Anyang FC.

Baca Juga: Rumor Transfer RANS Cilegon FC: Klub Sultan Dekati Striker Jebolan Barcelona, Harganya Capai Rp4,35 Miliar

Baca Juga: UPDATE Klasemen Grup B SEA Games Sepak Bola Putra, Malaysia Memimpin di Puncak Usai Kalahkan Thailand 2-1

Laga kali ini juga dijanjikan oleh pelatih Ansan Greeners, Cho Min Kook menjadi laga terakhir sebelum Asnawi berangkat ke Vietnam.

Seperti yang diketahui, Asnawi Mangkualam masuk dalam daftar 20 pemain yang dipanggil Shin Tae Yong untuk membela Indonesia di SEA Games 2021.

Namun, hingga laga melawan Vietnam pada 6 Mei 2022 kemarin, nama Asnawi tak muncul karena masih harus membela Ansan Greeners.

Baca Juga: 5 Pemain Termahal RANS Cilegon FC, Eks Persebaya Urutan Atas, Lebih Mahal dari David da Silva Persib Bandung

Baca Juga: Guntur Triaji, Pemain Serba Bisa yang Juga Berprofesi Sebagai TNI AD, Kini Jadi Harapan Baru Yoyok Sukawi

Asnawi belum bisa membela Timnas U23 Indonesia bersama Elkan Baggot yang juga masih bertanding untuk timnya.

Pada laga Ansan Greeners vs Anyang FC, ada insiden yang membuat penggemar bergidik ngeri.

Sesaat sebelum pertandingan dimulai kick off pukul 11.30 WIB, nama Asnawi Mangkualam keluar sebagai starter.

Baca Juga: Teddy Tjahyono Beri Pemain Baru, Eks Persib Bandung Cetak Hattrick & 40 Gol,Kalah David da Silva, Kans Balikan

Baca Juga: Anak Emas Persib dan Wonderkid Persija Jadi Kambing Hitam Kekalahan Timnas U 23, Shin Tae Yong Tak Terima ?

Namun, eks bek PSM Makassar tersebut hanya dimainkan selama 62 menit.

Asnawi Mangkualam harus ditarik keluar karena mengalami cedera.

Babak kedua dimulai, pada menit ke-59 terjadi insiden yang menjadi malapetaka bagi Asnawi.

Baca Juga: Rumor Jonathan Bauman CLBK Ke Persib Bandung Mencuat, Akun IG Resmi Bikin Kode Begini

Baca Juga: Update Transfer PSIS Semarang: Guntur Aji Resmi Jadi Skuad Baru, Rekrutan ke-4, Yoyok Sukawi Harapkan Ini

Dari siaran langsung laga yang disiarkan melalui K League TV, Asnawi salah tumpuan jatuh ketika bertanding di udara dengan pemain Anyang FC.

Ketika Asnawi Mangkualam ditarik dari lapangan, skor sementara sudah 1-1.

Unggahan Instagram story Asnawi Mangkualam yang bersiap menuju Vietnam untuk bela Timnas U23 Vietnam usai laga lawan Anyang FC
Unggahan Instagram story Asnawi Mangkualam yang bersiap menuju Vietnam untuk bela Timnas U23 Vietnam usai laga lawan Anyang FC

Namun, melaui akun Instagram pribadi miliknya, Asnawi Mangkulam mengatakan bahwa kondisinya baik-baik saja.

Meski beredar foto yang menunjukkan kaki Asnawi harus dibungkus dengan es, dirinya akan segera terbang ke Vietnam.

Dikutip tim PotensiBadung.com dari Instagram @asnawi_bhr, dirinya mengunggah Instagram story paspor dan tiket pesawat menuju Vietnam.

“I’m okey guys. Ready for Indonesia. Let’s go” tulis Asnawi pada unggahan tersebut.

Pada Instagram story yang diunggah pada Sabtu, 7 Mei 2022 tersebut, Asnawi juga mencantumkan lokasi keberadaannya yang sedang bersiap di bandara Incheon, Seoul.

Diprediksi Asnawi Mangkualam akan bertanding di laga Timnas U23 Indonesia melawan Timor Leste pada 10 Mei 2022 mendatang.***

Editor: Mifta Putra

Sumber: Instagram @asnawi_bhr K League TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah