Wonderkids Persebaya Disebut Tak Berperan di Timnas, Shin Tae Yong Kecewa, Ini Pembelaan untuk Marselino

- 12 Mei 2022, 06:46 WIB
Wonderkids Persebaya Disebut Tak Berperan, Shin Tae Yong Kecewa, Ini Pembelaan untuk Marselino
Wonderkids Persebaya Disebut Tak Berperan, Shin Tae Yong Kecewa, Ini Pembelaan untuk Marselino /Instagram @marselinoferdinan10/

Tim U-23 Indonesia sukses menang dengan skor 4-1 atas Timor Leste, pada laga kedua Grup A, SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Selasa 10 Mei 2022.

Kala itu, Marselino Ferdinan masuk sebagai pemain pengganti.

Empat gol Skuat Garuda Muda dilesakkan oleh Egy Maulana Vikri (15’), Witan Sulaeman (52’ dan 76’), serta Fachruddin Aryanto (58’). Satu gol Timor Leste dicetak oleh Mauzinho (69’).

Baca Juga: Berita Timnas Indonesia U-23: Grup A Sea Games 2021 Cabor Sepak Bola Sungguh Bikin Pusing, Mengapa?

Baca Juga: Ranking BWF Tunggal Putri Terbaru, Thomas Uber Cup 2022, Bilqis Prasista Peringkat Berapa?

Meski menang besar, pelatih Shin Tae-yong merasa anak asuhnya masih banyak catatan.

Namun, dirinya mengapresiasi perjuangan Fachruddin dan kawan-kawan.

“Jujur kami menang dengan skor 4-1, tetapi kami tidak puas. Namun pastinya saya ingin mengucapkan selamat kepada pemain,” kata Shin Tae-yong dilansir dari web PSSI.

“Namun kondisi kami sedang naik dan semakin baik. Kami akan mempersiapkan pertandingan lawan Filipina dan Myanmar dengan baik,” tambah pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Baca Juga: Ngeri! Skuad Lengkap Bali United, Stok Bek dan Penyerang Melimpah, Coach Teco Diperkuat Eks Persib & Persija

Halaman:

Editor: Mifta Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah