Skuat Persib Bandung Jalani Tes Psikologi untuk Pertama Kalinya, Tiru Klub Eropa

- 14 Mei 2022, 17:35 WIB
Skuat Persib Bandung Jalani Tes Psikologi untuk Pertama Kalinya, Tiru Klub Eropa
Skuat Persib Bandung Jalani Tes Psikologi untuk Pertama Kalinya, Tiru Klub Eropa /Potensi Badung /IG Ghozali Siregar

Pelatih Persib Bandung Robert Alberts menjelaskan, timnya tidak hanya membutuhkan fisik dan kesehatan yang bagus, namun perlu ditunjang mental yang baik.

Menurutnya, hal itu sudah dilakukan sejak lama oleh tim-tim di Eropa.

“Kami menggelar tes untuk melihat kesiapan mental pemain. Ini sebenarnya biasa dilakukan di klub-klub Eropa. Kami baru memulainya kali ini untuk melihat secara jelas kesiapan mental setiap pemain,” jelas Robert, Sabtu 14 Mei 2022 dilansir dari laman Persib.co.id.

Baca Juga: Capai Final Ke-20, Indonesia Jadi Raja Thomas Cup, Berapa Kali Raih Juara?

Baca Juga: Gabung Persija, Ricky Cawor Jawab Harapan Jakmania, Mencolok Perbedaan Macan Kemayoran dengan Bali United

Menurutnya, di klub-klub Eropa, sudah ada psikolog yang melekat dengan tim.
Mereka bertugas membantu tim dalam sisi mentalitas pemain.

“Seluruh klub memiliki psikolog olahraga yang bekerja untuk tim, lalu mengkategorikan pemain berdasarkan perilaku masing-masing, Mereka juga memperbaiki sejumlah hal,” ungkapnya.

Para pemain Persib Bandung menjalani tes psikologi di Graha Persib, Jumat 13 Mei 2022 kemarin.

Baca Juga: NGERI! Persebaya Datangkan Wonderkids Anyar, Pernah Obra-abrik Pertahanan Klub Liga Inggris, Ini Sosoknya

Baca Juga: Pelatih Bali United Stefano Cugurra Resmi Memuji Eks Bhayangkara FC, Jajang Mulyana Gantikan William Pacheco?

Halaman:

Editor: Mifta Putra

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x